Liputan6.com, Jakarta - Industri kreatif di Indonesia sedang menjadi perhatian banyak kalangan karena potensi besar di dalamnya. Perusahaan kecil dan menengah atau yang biasa disebut small medium business (SMB) di industri kreatif tak lepas dari pandangan perusahaan besar dalam memasarkan produk besutannya.Â
Lenovo yang dikenal sebagai perusahaan teknologi asal Tiongkok mengklaim akan semakin giat melahirkan produk untuk segmen SMB. Langkah itu dilakukan agar bisa menjaga dominasi Lenovo di segmen pasar usaha kecil dan menengah.
"Di pasar UKM atau SMB kita sudah lebih dulu mendominasi. Sekarang kita sedang upayakan untuk bisa juga memperbesar pangsa pasar di kelas konsumen," ungkap Adrian Lesmono, Consumer Segment Manager Lenovo Indonesia.
Saat ini, kata Adrian, Lenovo telah cukup dikenal luas oleh pasar Indonesia sebagai pembuat komputer berkualitas. Popularitas itu disebutkan cukup membantu Adrian dalam mengekspansi pasar komputer Tanah Air.
Saat ditemui tim Tekno Liputan6.com, Adrian pun menjelaskan bahwa produk yang dibuat Lenovo untuk bermain di pasar UKM berupa komputer meja, komputer all in one (AIO), mini server hingga notebook yang bisa membantu produktivitas perusahaan.
Data Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah menyebutkan terdapat sekitar 55 juta perusahaan di kategori UKM atau SMB. Di pasar ini yang cukup besar itu, Lenovo harus bersaing ketat dengan Dell dan Hewlett Packard (HP) yang juga getol menggempur pasar UKM.Â
Begini Cara Lenovo Mendominasi Pasar UKM
Di pasar UKM atau SMB kita sudah lebih dulu mendominasi," " ungkap Adrian Lesmono, Consumer Segment Manager Lenovo Indonesia.
diperbarui 12 Sep 2014, 13:12 WIBDiterbitkan 12 Sep 2014, 13:12 WIB
Di pasar UKM atau SMB kita sudah lebih dulu mendominasi," " ungkap Adrian Lesmono, Consumer Segment Manager Lenovo Indonesia.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kasus Tewasnya Bos Rental Mobil, Kapolsek dan 2 Anggota Polisi Cinangka Dimutasi
BMKG: Jabar Berpotensi Diguyur Hujan Sepekan ke Depan, Waspada Banjir dan Tanah Longsor
Teleskop James Webb Temukan Lubang Hitam Monster di Awal Pembentukan Alam Semesta
Dahulukan Makan atau Sholat Dulu? Ini Jawaban Gus Baha
Lapor ke Prabowo, Maruarar Sirait Sebut Sudah Bangun 40 Ribu Rumah Rakyat
Resep Takjil Asin Gurih untuk Ide Jualan Ramadhan yang Dijamin Laris
3 Tugas Pertama Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Demi Penuhi Target Lolos Piala Dunia 2026
Geger Shin Tae-yong Dicopot dan Patrick Kluivert Calon Kuat Pelatih Baru, Pertaruhkan Nasib Timnas Indonesia?
5 Budaya Solo yang Sudah Ditetapkan sebagai Warisan Budaya Tak Benda
Karakter yang Buat Kita Terlihat Berkelas dan Berkualitas Baik dalam Hidup
350 Quote Happiness untuk Inspirasi Hidup Bahagia, Bijak Maknai Kebahagiaan
Baru Satu Daerah di Sumbar Mulai Program Makan Bergizi Gratis