Liputan6.com, Jakarta - Toko aplikasi untuk perangkat Android, Google Play Store, menawarkan jutaan jenis aplikasi bagi pengguna. Tak hanya aplikasi berjenis game, produktivitas, ataupun media sosial, di Google Play Store juga tersedia sejumlah aplikasi yang berisikan konten-konten dewasa.
Hal tersebut tentunya tidak terlalu jadi masalah jika pengguna perangkat Android-nya adalah orang dewasa. Namun jika digunakan oleh anak-anak, tentu konsekuensinya akan berbeda.
Nah, bagi Anda para orangtua yang membekali anak-anaknya dengan smartphone ataupun tablet Android, diperlukan sejumlah pengaturan untuk memilah mana aplikasi yang boleh dan tidak boleh diakses oleh anak-anak.
Berikut adalah cara mudah mem-filter aplikasi yang terdapat di Google Play Store agar aman bagi anak-anak:
1. Buka toko aplikasi Google Play Store di perangkat Android Anda. Lalu pilih menu 'Setting' (pengaturan) yang bisa diakses melalui toolbar yang berada di bagian pojok kiri layar.
2. Lalu pilih menu 'Content Filtering' untuk memilah pengaturan yang Anda inginkan sesuai dengan usia pengguna perangkat.
3. Ada beberapa opsi pengaturan yang tersedia, yaitu Everyone, Low Maturity, Medium Maturity, High Maturity, dan Show All Apps. Anda pun dimungkinkan untuk memberikan password khusus untuk membuka pengaturan.
Nah, bagi Anda yang ingin melindungi anak-anak dari konten dewasa, pilihlah pengaturan 'Everyone'. Sementara opsi pengaturan lainnya akan semakin melonggarkan filtering dan menampilkan konten-konten dewasa. (dhi/dew)
Tips Menyaring Konten Dewasa di Google Play Store
Berikut adalah cara mudah mem-filter aplikasi yang terdapat di Google Play Store agar aman bagi anak-anak:
diperbarui 09 Des 2014, 08:27 WIBDiterbitkan 09 Des 2014, 08:27 WIB
Berikut adalah cara mudah mem-filter aplikasi yang terdapat di Google Play Store agar aman bagi anak-anak:
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Liga Inggris: Arsenal Susah Pajah Jinakkan Ipswich
Gegara Masalah Sepele, Pria di Bekasi Jadi Korban Pengeroyokan Rekannya
Saksikan Bentangan Galaksi Bima Sakti pada 2025, Cek Detailnya
Seberapa Cepat Otak Manusia Berpikir? Ini Jawabannya
Apakah Penghafal Al-Qur'an Harus 30 Juz, Bagaimana jika Hafal Satu Surat Saja? Ini Penjelasan UAH
Tips Anak GTM: Panduan Lengkap Mengatasi Gerakan Tutup Mulut
Tergiur Harga Motor Murah, Pria Ini Malah Tertipu Ratusan Juta Rupiah
Mengenal Badendang Rotang, Tradisi Malam Tahun Baru di Maluku
3 Rahasia Berat Badan Anant Ambani Turun 108 Kg dalam 18 Bulan Menurut Pelatih Kebugarannya
Tidur setelah Subuh Tidak Haram, tapi Kenapa Tidak Dianjurkan Ulama? Simak Kata Buya Yahya
Pengemudi Ojol Jadi Korban Begal di Tangerang, Sepeda Motor Raib
Bumi Menjauh dari Matahari, Fenomena Kosmik yang Tak Perlu Dikhawatirkan