Liputan6.com, Jakarta - Jika Anda memiliki MacBook, pada titik tertentu kemungkinan MacBook Anda akan mengalami overheating (panas yang berlebihan). Hal ini biasanya terjadi ketika terlalu banyak proses yang berjalan secara bersamaan atau jika Anda menggunakan beberapa aplikasi berat, seperti video game atau software editing video.
Untuk mengatasai hal tersebut, Apple mencoba untuk menemukan keseimbangan antara desain dan pendinginan. Akan tetapi masalah overheating tetap terjadi. Lalu, antisipasi apa yang harus dilakukan?
Situs teknologi iFixit yang dikenal kerap membongkar sejumlah perangkat gadget, menyarankan untuk melubangi bodi bagian bawah MacBook dengan bor. Langkah ini diklaim dapat meningkatkan sirkulasi udara. Demikian seperti dikutip dari laman Ubergizmo, Senin (05/01/2015).
"Kami membuat beberapa lubang menggunakan bor di casing bagian bawah, tepat bawah kipas pendingin (kami sadar kipas pendingin kerap diselimuti debu yang menempel). Alhasil, kipas dapat berputar lebih kencang, proses booting lebih cepat, dan layar bersinar," kata programmer iFixit.
Tak hanya itu, lubang-lubang juga diklaim bisa menurunkan suhu rata-rata laptop yang berjalan antara 80-90 derajat Celsius, dan bahkan akan mencapai 100 derajat Celsius pada beberapa titik. Berkat lubang tambahan, suhu berhasil turun menjadi rata-rata 40-50 derajat Celsius.
Meski cara itu diklaim berhasil, tentu saja kami tidak menyarankan Anda untuk melakukan hal tersebut. Cobalah beberapa metode kreatif lain tanpa harus membuat bodi MacBook kesayangan Anda berlubang.
(isk/dew)
MacBook Anda Overheating? Lubangi Saja dengan Bor
Antisipasi apa yang harus dilakukan untuk mengantisipasi MacBook yang overheating? Berikut ulasannya.
diperbarui 05 Jan 2015, 09:10 WIBDiterbitkan 05 Jan 2015, 09:10 WIB
Antisipasi apa yang harus dilakukan untuk mengantisipasi MacBook yang overheating? Berikut ulasannya.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Semeru, Gunung Tertinggi Jawa yang Menyimpan Misteri
Tidak Melulu Putih Ini Warna-Warna Petir
Relawan Prabowo Dukung Isran Noor, Kode IKN Lanjut?
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 23 November 2024
Melihat Desa Kecil di NTB yang Membangkitkan Harapan Hutan Bakau
Pertama di Asia, Hotel Berkonsep Storytelling Resmi Dibuka di Jakarta
Survei PUSKAPI, Banyak Warga Musi Banyuasin Belum Tahu Ada Pilkada Sumsel 2024
Waktu Terbaik Sholat Taubat, Lengkap dengan Bacaan Dzikir dan Doanya
Maruarar Sirait: Jokowi dan Prabowo Hanya Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta
Jelajah Keunikan dan Pesona Pulau Tikus Bengkulu
Galaksi Hantu NGC 4535 Contoh Sempurna Galaksi Spiral di Alam Semesta
Kemenag Gorontalo Lambat Cairkan Tukin P3K, Mahasiswa Ikut Protes