Ini Kamera DSLR Berlayar Sentuh Pertama Nikon

Nikon akhirnya memperkenalkan kamera DSLR berlayar sentuh pertama miliknya, Nikon D5500.

oleh Iskandar diperbarui 06 Jan 2015, 14:27 WIB
Diterbitkan 06 Jan 2015, 14:27 WIB
Nikon Perkenalkan Kamera DSLR Berlayar Sentuh Pertama
Foto: Nikon D5500 (ubergizmo.com)

Liputan6.com, Jakarta - Jadi perbincangan hangat sejak Desember 2014, Nikon akhirnya memperkenalkan kamera DSLR berlayar sentuh pertama miliknya, Nikon D5500, di perhelatan Consumer Electronics Show (CES) 2015 di Las Vegas, Amerika Serikat.

Mengutip laman Ubergizmo, Selasa (6/1/2015), inovasi ini tak lain dilakukan Nikon untuk mengejar ketinggalan dari rival terberatnya, Canon, yang lebih dulu mengadopsi kamera DSLR berlayar sentuh.

Untuk spesifikasi, generasi penerus dari Nikon D5300 ini dipersenjatai sensor CMOS 24,4 megapiksel yang diklaim dapat membidik gambar dengan kecepatan hingga 5 frame per detik.

Bukan itu saja, Nikon D5500 juga didukung dengan sistem autofokus 39-point, yang memungkinkan fotografer untuk mengeksplorasi komposisi foto. Selain itu, dengan spesifikasi yang hampir mirip dengan D5300, D5500 diklaim dapat menghasilkan foto lebih tajam dan detail.

Kamera DSLR anyar ini siap dijual mulai bulan Februari 2015 dengan harga US$ 899,95 (body only), sedangkan yang telah dilengkapi lensa kit Nikon DX kit 18-55mm dibanderol US$ 999,95.

Selain seri D5500, Nikon dikabarkan tengah menyiapkan pengganti D7100 dengan model D7200. Sementara model D7000, D5200 dan D3200 akan masuk ke dalam produk discontinue.


(isk/dew)

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya