Liputan6.com, Jakarta - Aplikasi pemesanan transportasi, GrabTaxi Indonesia, kembali merilis layanan baru, yaitu GrabExpress. Ini adalah layanan kurir menggunakan layanan ojek GrabBike, yang bisa dipesan melalui aplikasi tersebut.
Untuk tahap awal, GrabExpress melayani penjemputan dan pengantaran paket di beberapa wilayah di Jakarta seperti Sudirman, Senayan, SCBD, Thamrin, Kuningan, dan Kemang. Ke depan, lokasi layanan akan dikembangkan ke berbagai wilayah.
Guna menarik minat konsumen, GrabExpress pun menggelar promo selama 23 November hingga 7 Desember dengan biaya hanya Rp 5 ribu. Kode promo yang harus digunakan adalah GrabExpress.
"GrabExpress dapat digunakan untuk mengirimkan dokumen penting, jas hujan yang tertinggal, hingga pengiriman pesanan dari online store favorit asalkan tidak melebihi ukuran maksimal 25 cm x 32 cm x 12 cm serta berat maksimal 5 kg," demikian keterangan yang tertulis di website GrabTaxi, Senin (23/11/2015).
GrabExpress menegaskan tidak menerima pengiriman barang pecah-belah yang tidak dikemas dengan baik, makanan maupun minuman yang membutuhkan pendingin, ataupun penanganan khusus, minuman beralkohol, obat-obatan, perhiasan, uang tunai ataupun benda lain yang dilarang oleh ketentuan undang-undang yang berlaku di Indonesia.
Seluruh pengiriman paket melalui GrabExpress diasuransikan dengan nilai hingga Rp 2 juta. Sama seperti layanan GrabBike, GrabExpress bisa diakses di dalam aplikasi GrabTaxi. Ketika pengguna membuka aplikasi tersebut, keterangan layanan "GrabExpress" pun tampak bertengger di pojok sebelah kanan bawah.
Sebelum GrabTaxi, sejatinya layanan serupa telah terlebih dahulu diluncurkan oleh kompetitornya, GoJek. Layanan terbaru dari GrabTaxi ini bisa menjadi opsi baru bagi para konsumen di Tanah Air.
Tertarik menggunakan layanan kurir GrabExpress? Selamat mencoba!
(din/isk)**
GrabExpress, Layanan Kurir ala GrabBike
Aplikasi pemesanan transportasi, GrabTaxi Indonesia, kembali merilis layanan baru, yaitu GrabExpress.
diperbarui 23 Nov 2015, 15:53 WIBDiterbitkan 23 Nov 2015, 15:53 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ada PPN 12 Persen, Menteri ESDM Pastikan Tarif Listrik Tak Naik
Elon Musk Bakal Garap Layanan Email Xmail, Siap Saingi Gmail?
7 Potret Luna Maya dan Maxime Sambut Natal, Liburan di Hotel Mewah Jepang
Kisah Santri Tak Ragu Nyebur Jamban Cari Cincin Istri Kiai Hasan Genggong yang Jatuh, Hal Menakjubkan Ini Kemudian Terjadi
6 Fakta Menarik Gunung Denali, Puncak Tertinggi Amerika Utara di Dekat Pusat Pegunungan Alaska
Top 3 News: Prabowo Heran Ada Profesor Tak Setuju Program Makan Bergizi Gratis
Cuaca Besok Sabtu 21 Desember 2024: Jakarta Diprediksi Akan Berawan Pada Pagi Hari
Cara Membuat Pempek Ikan yang Lezat dan Kenyal
Putin Mengaku Belum Bertemu Bashar al-Assad
Immigration Lounge Resmi Dibuka di Grand Metropolitan Mall Bekasi
Bersaing dengan Honda, Pembuat iPhone Tertarik Caplok Nissan
Harga Kripto Hari Ini 20 Desember 2024: Bitcoin Cs Terperosok ke Zona Merah, Tether Perkasa