Ups, Flagship Smartphone Nokia 8 Nongol di Internet

HMD Global yang memegang lisensi merek "Nokia" untuk ponsel dan tablet, dilaporkan sedang menyiapkan Nokia 8 sebagai flagship smartphone.

oleh Andina Librianty diperbarui 14 Jan 2017, 17:00 WIB
Diterbitkan 14 Jan 2017, 17:00 WIB
HMD Global yang  memegang lisensi merek "Nokia" untuk ponsel dan tablet, dilaporkan sedang menyiapkan Nokia 8 sebagai produk flagship
HMD Global yang memegang lisensi merek "Nokia" untuk ponsel dan tablet, dilaporkan sedang menyiapkan Nokia 8 sebagai produk flagship (Foto: GSM Arena)

Liputan6.com, Jakarta - Nokia 6 tidak akan menjadi satu-satunya smartphone dengan merek "Nokia" yang meramaikan pasar smartphone saat ini. Salah satu produk lain adalah Nokia 8, yang diprediksi akan menjadi flagship smartphone.

Dilansir dari GSM Arena, Sabtu (14/1/2017), sebuah video beredar di internet, yang diduga menampilkan Nokia 8. Smartphone ini ada di booth Qualcomm saat gelaran Consumer Electronics Show (CES) 2017 lalu.

Meski orang-orang telah dilarang mengambil gambarnya, ada yang berhasil mengabadikan Nokia 8 dalam format video dan gambar.

Nokia 8 dilaporkan akan hadir dalam dua versi, dengan chipset berbeda yaitu Snapdragon 835 dan Snapdragon 821. Versi Snapdragon 835 memiliki RAM 6GB dan kamera belakang 24MP dengan OIS + EIS. Selain itu, terdapat sensor kamera depan 12MP, dua speaker di depan, memori internal 64 atau 128GB, dan slot microSD untuk memperluas ruang penyimpanan.

Sementara versi harga lebih terjangkau, yang dilengkapi Snapdragon 821, mengusung RAM 4GB. Berdasarkan tayangan video, kedua smartphone tidak memiliki tombol fisik.

HMD Global yang memegang lisensi merek "Nokia" untuk ponsel dan tablet, diperkirakan memberikan sentuhan desain metal unibodi untuk Nokia 8. Smartphone ini diyakini memiliki lensa optik Carl Zeiss, seperti perangkat Nokia sebelumnya.

Nokia 8 diprediksi akan diumumkan pada ajang Mobile World Congress (MWC) 2017 dalam waktu dekat.

(Din/Why)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya