Jangan Salah, Kaum Hawa pun Keranjingan Main Gim Arena of Valor

Setelah sebelumnya di Malang, gamer wanita kembali mencuri perhatian khayalak terpana di turnamen Oppo F5 x AoV di Manado Town Square

oleh Jeko I. R. diperbarui 08 Jan 2018, 10:00 WIB
Diterbitkan 08 Jan 2018, 10:00 WIB
Oppo F5 x AoV
Windy, gamer wanita yang mengaku suka bermain gim Arena of Valor. Liputan6.com/Jeko Iqbal Reza... Selengkapnya

Liputan6.com, Manado - Seperti yang sudah-sudah, turnamen Oppo F5 x AoV (Arena of Valor) yang baru saja dihelat di Manado, juga kedatangan pemain wanita. Setelah sebelumnya di Malang ada seorang pemain wanita yang mencuri perhatian, kembali salah satu pemain wanita yang tak kalah membuat khayalak 'terpana'.

Adalah Windy, gadis berusia 19 tahun yang mengaku suka bermain gim AoV. Sampai-sampai ia rela mengikuti turnamen Oppo F5 x AoV di Manado Town Square meski tahu sedikit pemain wanita yang mendaftar.

Windy pun bersama timnya, St. Fraternity (SF) Glory NC, mampu menyabet juara kedua turnamen gim MOBA (Multiplayer Online Battle Arena) bergengsi ini. Kala ditemui Tekno Liputan6.com, Windy berkata tidak menyangka bisa mencapai posisi tertinggi, meski bukan juara utama.

"Enggak nyangka bisa juara dua. Yang pasti pengalaman bermain AoV pakai Oppo F5 sangat menyenangkan dan bikin lupa waktu," ceplosnya sambil tertawa kepada Tekno Liputan6.com pada Minggu malam (7/12/2018).

Dalam turnamen yang diadakan di Oppo Store ini, Windy dibekali Oppo F5 dan F5 Youth. Kedua smartphone ini ia klaim memberikan performa andal, sehingga pengalamannya bermain AoV berjalan mulus tanpa adanya lagging atau gangguan lain.

 

Keranjingan Main AoV

Oppo F5 x AoV
Keseruan Grand Final turnamen Oppo F5 x AoV di Manado Town Square. Liputan6.com/Jeko Iqbal Reza... Selengkapnya

Windy sendiri mengaku banyak pemain wanita yang doyan AoV. Namun kenyataannya yang mengikuti turnamen masih sedikit. Karena itu, ia berharap para pemain wanita bisa memberanikan diri untuk terjun ke turnamen dan mematahkan stigma wanita itu tak jago main gim, apalagi gim MOBA.

Wanita bergaya tomboy ini menghabiskan waktu sekitar 1-2 jam untuk bermain AoV. Ia melakukannya saat malam hari atau istirahat kuliah. Untuk bertukar tips dan trik permainan, Windy juga bergabung dalam grup Garena Arena of Valor Manado Official yang ada di Facebook.

"Main AoV itu seperti belajar dan mengasah skill. Semakin sering kita berlatih, semakin pintar kita mainnya dan mengatur taktik dengan baik," tandas Windy.

 

Oppo Selfie Tour

Arena of Valor
Keseruan Grand Final turnamen Oppo F5 x AoV di Manado Town Square. Liputan6.com/Jeko Iqbal Reza... Selengkapnya

Seperti diketahui, turnamen Oppo F5 x AoV masuk ke dalam rangkaian Oppo Selfie Tour di sejumlah kota, mulai dari Malang, Lampung, Manado, Banjarmasin, dan Bali.

Turnamen ini mengajak semua penggemar AoV untuk bertarung online dengan tiga varian perangkat Oppo F5: F5, F5 versi 6GB, dan F5 Youth. Pada momen kali ini pun, Oppo semakin memeriahkan acaranya dengan tagar #OppoSelfieTourWithF5 dan #TourDeManado.

Menurut keterangan penyelenggara turnamen Oppo F5 X AoV, ada 40 tim yang turut serta bergabung dalam turnamen gim MOBA yang diterbitkan Garena ini. Jika ditotal, ada 200 orang dari semua tim yang turut bergabung dalam turnamen.

(Jek/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya