5 Judul Gim Wajib Kamu Beli pada November 2018

Tekno Liputan6.com merangkum daftar lengkap judul gim apa saja yang bakal meluncur di pasaran pada November 2018.

oleh Yuslianson diperbarui 02 Nov 2018, 07:00 WIB
Diterbitkan 02 Nov 2018, 07:00 WIB
Ini 5 Gim yang Ampuh Bikin Kamu Makin Akrab dengan Gebetan
Ilustrasi bermain gim (pixabay.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Jelang akhir tahun 2018, sejumlah gim baru siap meluncur di berbagai platform, seperti Nintendo Switch, PlayStation 4, dan Xbox One.

Di bulan November 2018, Battelfield V, Pokemon: Let's Go Pikachu and Let's Go Eevee, dan Fallout 76 merupakan beberapa judul gim yang patut kamu beli.

Tak hanya itu, sejumlah gim remaster dan porting-an pun bakal meluncur di sejumlah konsol di atas.

Tanpa panjang lebar, Tekno Liputan6.com merangkum daftar lengkap judul gim apa saja yang bakal meluncur di pasaran pada November 2018.

1. Diablo III: Eternal Collection | Nintendo Switch

Diablo III: Eternal Collection. (Doc: PCMag)

Setelah lama ditunggu, Blizzard Entertainment akhirnya memutuskan untuk mem-porting salah satu judul gim andalannya, Diablo III, ke Nintendo Switch.

Diberi judul Diablo III: Eternal Collection, gim ini juga menyertakan cerita tambahan gim, yakni Reaper of Souls dan Rise of Necromancer.

2. Spyro Reignited Trilogy | PS4 dan Xbox One

Spyro Reignited Trilogy. (Doc: PlayStation Lifestyle)

Bagi kamu yang ingin bernostalgia pada bulan ini, Spyro Reignited Trilogy, dapat menjadi pilihan gim yang patut dibeli.

Gim trilogi ini menyertakan sejumlah gim Spyro remaster, seperti Spyro the Dragon, Spyro 2: Ripto's Rage!, dan Spyro: Year of the Dragon.

 

3. Fallout 76 | PC, Xbox One, dan PS4

Spesifikasi rekomendasi PC untuk bermain gim Fallout 76 terungkap. (Doc: Techspot)

Tidak seperti seri sebelumnya, Fallout 76 kini mengusung genre multiplayer FPS RPG.

Di gim baru ini, gamer bakal bisa menjelajah dan mengkolonisasi kota masa depan di Virginia Barat, Amerika Serikat yang telah hancur oleh perang nuklir.

4. Pokemon: Let's Go Pikachu and Let's Go Eevee | Nintendo Switch

Pokemon: Let's Go Pikachu and Let's Go Eevee. (Doc: Geek)

Pokemon: Let's Go merupakan gim pertama Pokemon yang meluncur di konsol Nintendo Switch.

Hadir sebagai remake seri klasik Pokemon Yellow, gim baru ini mengubah bagaimana gamer menangkap Pokemon di alam liar.

Menariknya, gim ini dapat sinkronisasi dengan gim mobile buatan Niantic Labs, yakni Pokemon Go.

 

5. Battlefield V | PC. Xbox One, dan PS4

Battlefield V (Doc: RockPaperShotgun)

Bagi kamu yang suka gim kompetitif dengan gameplay tembak-tembakan, Battlefield V, dapat menjadi pilihan.

Di seri terbaru ini, kamu akan dibawa ke medan pertempuran berlatar Perang Dunia II.

Selain menghadirkan modus single player campaign. gim ini juga menyediakan modus battle royale yang bernama Firestorm.

Di dalam modus ini, 64 pemain harus bertarung dan membuktikan diri sebagai yang terbaik.

Selain kelima judul gim di atas, beberapa judul gim lain yang juga meluncur pada November 2018, termasuk Warframe (Nintendo Switc), Darksiders 3 (PC, Xbox One, dan PS4).

(Ysl/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya