Mengenal Endy Bayuni, Orang Indonesia yang Jadi Dewan Pengawas Facebook

Facebook baru saja mengumumkan 20 anggota Dewan Pengawas. Salah satu nama yang menarik perhatian adalah Endy Bayuni.

oleh Iskandar diperbarui 07 Mei 2020, 19:40 WIB
Diterbitkan 07 Mei 2020, 19:19 WIB
Dewan Pengawas Facebook. Dok: fb.com
Dewan Pengawas Facebook. Dok: fb.com

Liputan6.com, Jakarta - Facebook baru saja mengumumkan 20 anggota pertama Dewan Pengawas. Salah satu nama yang menarik perhatian adalah Endy Bayuni. Sebab, dari 20 orang yang ditunjuk, ia adalah satu-satunya orang Indonesia.

Endy Bayuni dikenal sebagai editor senior dan mantan pemimpin redaksi The Jakarta Post.

Endy adalah anggota dewan The Jakarta Post dan menjabat sebagai pemimpin redaksi untuk dua periode terpisah: dari 2004 hingga 2010 dan 2016 hingga 2018.

Menurut informasi yang dikutip dari The Jakarta Post, Kamis (7/5/2020), ia juga ikut mendirikan Association of Religion Journalis pada 2012 dan saat ini menjabat sebagai direktur eksekutif

Endy Bayuni akan bergabung dengan 19 anggota dewan lainnya dari 16 negara, termasuk jurnalis, mantan hakim, dan aktivis hak asasi manusia. 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Tugas Dewan Pengawas

Diwartakan CNBC, Dewan Pengawas Facebook adalah sebuah badan independen yang dapat membatalkan keputusan konten Facebook dan Instagram.

Mereka juga akan bertanggung jawab dalam membuat keputusan yang mengikat terhadap kebebasan berekspresi dan hak asasi manusia.

Mantan Perdana Menteri Denmark Helle Thorning-Schmidt adalah salah satu dari empat ketua dewan tersebut.

Dewan pengawas Facebook akan mulai mendengarkan kasus-kasus dalam beberapa bulan mendatang. Seleksi keanggotaan akan berlanjut sampai dewan memilih hingga 40 anggota.

(Isk/Ysl)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya