Hasil Grandfinal CODM Season 6: Galaxio Cepheus akan Wakili Indonesia ke Turnamen Regional Usai Menang

Senin, (7/3/2022) Galaxio Cepheus kembali menjadi pemenang Major Series Season 6 dan berhasil membawa pulang prize pool sebesar Rp 100.000.000.

oleh Isyhari Maheswar diperbarui 08 Mar 2022, 08:11 WIB
Diterbitkan 08 Mar 2022, 08:11 WIB
Hasil Grandfinal CODM Season 6 : Galaxio Cepheus akan Wakili Indonesia ke Turnamen Regional Usai Menang
Hasil Grandfinal CODM Season 6 : Galaxio Cepheus akan Wakili Indonesia ke Turnamen Regional Usai Menang

Liputan6.com, Jakarta Senin (7/3/2022), Galaxio Cepheus kembali menjadi pemenang CODM Major Series Season 6 dan berhasil membawa pulang prize pool sebesar Rp100.000.000.

Tidak hanya itu, Galaxio Cepheus mendapatkan tiket untuk menjadi perwakilan Indonesia di turnamen regional selanjutnya bersama tim di posisi kedua, DG Esports.

Seperti pada Major Series Season 5, Galaxio Cepheus (dikenal dengan Rimo Sadewa sebelumnya) kembali berhasil mengalahkan DG Esports di babak Grand Final dengan skor akhir 3-1 melalui format pertandingan best of five.

Tidak mudah tentunya perjalanan Galaxio Cepheus hingga bisa menjadi pemenang. Pada babak Grand Final yang berlangsung tanggal 6 Maret 2022 kemarin, mereka harus bertanding di Quarter Final melawan tim X One.

Setelah menang dengan skor 3-2, Galaxio Cepheus kembali bertanding melawan DG Esports, yang juga memenangkan babak Quarter Final, di Upper Bracket Final.

Galaxio Cepheus sebagai pemenang Upper Bracket Final langsung lolos menuju Grand Final, sedangkan DG Esports harus kembali bertanding di Lower Bracket Final agar dapat menuju Grand Final.

Hasilnya, Galaxio Cepheus bersama DG Esports kembali dipertemukan di babak Grand Final namun Galaxio Cepheus berhasil memantapkan posisi sebagai juara CODM Major Series Season 6. Posisi juara ini diikuti dengan DG Esports di posisi kedua, X One di posisi ketiga, dan Relentless di posisi keempat.

Babak Grand Final berlangsung di kantor Garena Indonesia dan disiarkan secara langsung melalui Official Facebook dan Youtube Garena Call of Duty : Mobile Indonesia, serta live streaming Vidio.com.

Bersamaan dengan Major Series Season 6, tim ladies juga melangsungkan Grand Final Queen Series Season 4 untuk menentukan juara. Avere Fede sebagai juara bertahan lagi-lagi membuktikan bahwa mereka tetap kuat dan menjadi tim ladies terkuat Garena Call of Duty®: Mobile Indonesia.

Berkat kemenangan tersebut, Avere Fede membawa pulang uang tunai sebesar Rp10.000.000 dan menjadi perwakilan Indonesia di turnamen ladies regional. Tim W.I.D Seraphim harus puas di posisi kedua setelah kalah oleh Avere Fede di babak Grand Final dengan skor 3-0.

Meskipun Galaxio Cepheus dan DG Esports sebelumnya bersaing di Major Series Season 6 untuk memperebutkan gelar juara, namun kedua tim sama-sama akan bertanding mewakili Indonesia di turnamen regional. Tim ladies Avere Fede juga akan ikut mewakili Indonesia di turnamen ladies regional.

Yuk, dukung tim Indonesia di ajang turnamen regional mendatang. Nantikan berbagai keseruan lainnya dan informasi selengkapnya hanya di akun resmi Instagram dan Facebook Garena Call of Duty : Mobile Indonesia.

 

Tentang Call of Duty : Mobile - Garena

Call of Duty®: Mobile - Garena adalah pengalaman aksi orang pertama yang definitif di mana ada dua tim dari 5 anggota yang bertarung satu sama lain untuk memenangkan tujuan di setiap mode permainan.

Game yang merupakan kolaborasi antara Activision dan Tencent TiMi Studio ini dirilis oleh Garena untuk wilayah Asia Tenggara, antara lain Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, dan Taiwan. Game ini tersedia di iOS dan Android, dan merupakan game mobile terbaik sejak dirilis pada 1 Oktober 2019.

Tentang Garena

Garena adalah game developer dan publisher terkemuka di dunia. Free Fire, game mobile battle royale yang dikembangkan sendiri oleh Garena adalah game mobile yang paling banyak diunduh di dunia pada tahun 2019 dan 2020 menurut App Annie.

Garena dijalankan oleh para pemain game yang memiliki pemahaman yang mendalam akan apa yang digemari oleh para pemain game. Secara eksklusif Garena juga menerbitkan berbagai titel game populer - seperti Arena of Valor, Call of Duty: Mobile, dan League of Legends - di beberapa negara. Garena menghadirkan hiburan dan pengalaman sosial melalui game, dimana komunitas dapat berpartisipasi dan saling berinteraksi. Garena juga merupakan penyelenggara berbagai event esports terkemuka dan terbesar di dunia.

Garena merupakan bagian dari Sea Limited (NYSE:SE), perusahaan internet yang terkemuka di dunia. Selain Garena, Sea memiliki unit bisnis lainnya termasuk e-commerce, Shopee, dan layanan finansial digital, SeaMoney. Misi Sea adalah untuk meningkatkan kehidupan masyarakat dan bisnis usaha kecil dengan teknologi.

Untuk mengakses siaran Vidio Premier, para penggemar esports dapat berlangganan paket Vidio Platinum mulai dari Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun. Dengan paket tersebut anda dapat menyaksikan seluruh acara BRI Liga 1, Liga 3 Nasional, EPL, Serie A, La Liga, beIN Sport channel, serta acara menarik lainnya seperti UCL, NBA, BRI Liga 1, Liga 2, Bein (1 & 3), BWF, WTA, Proliga 2022 IBL dan lain-lainnya nonton bebas iklan karena #SemuaAdaDiVidio

Infografis Dampak Bermain Game Berlebihan

Infografis Dampak Bermain Game Berlebihan (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis dampak bermain video game berlebihan (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya