Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo meninggal dunia pada hari ini, Jumat (1/7/2022).
Tjahjo Kumolo meninggal dunia sekitar pukul 11.10 WIB di RS Abdi Waluyo, Jakarta, setelah sebelumnya menjalani perawatan intensif beberapa hari yang lalu.
Baca Juga
"Saya baru dapat kabar sekitar 2 menit yang lalu, Tjahjo sudah dipanggil Tuhan. Sekitar 11.20 WIB," kata Wakil Ketua Komisi II DPR RI dari PDIP Junimart Girsang kepada Liputan6.com.
Advertisement
Ucapan duka cita juga mengalir dari warganet di Twitter, yang mengucapkan duka cita atas meninggalnya politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tersebut.
Innalillaahi wa inna ilaihi rojiun. #DubesRIKazakhstanTajikistan menghaturkan duka cita wafatnya Bapak Tjahjo Kumolo (Menteri PAN dan RB) Pk. 11.10 WIB di Jakarta. Al Fatihah ~ #DubesRIKazakhstanTajikistan @nursultan_kbri #IniDiplomasi #rintiskemajuan @kemlu_ri #NegaraMelayani pic.twitter.com/gkscGEN5aQ
— Dr. M. Fadjroel Rachman (@fadjroeL) July 1, 2022
Selamat jalan pak @tjahjo_kumolo
— | "A K" | (@__AnakKolong) July 1, 2022
.
.
. pic.twitter.com/zAkNMsT0Fu
RIP Bapak Tjahjo Kumolo.
— gue.... keren (@yit_21) July 1, 2022
Semoga semua amal ibadah diterima Tuhan YME.
Semoga keluarga yg ditinggalkan diberikan penghiburan & kekuatan. Amin.#RestInPeace
Selamat Jalan kawanku @tjahjo_kumolo semoga mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT.
— joncy Jonacta (@JoncyJonacta) July 1, 2022
Seluruh perbuatan baikmu akan menjadi catatan sejarah baik yg tertinggal bagi kami semua..
Amin.. amin.. amin pic.twitter.com/17mMk0w92r
Rest In Peace Menteri PAN Bapak Tjahjo Kumolo, semoga dosa-dosa beliau diampuni, diberikan tempat yg baik disisiNYA, serta keluarga yg ditinggalkan diberi kesabaran & keikhlasan . Saya bersaksi Almarhum orang baik . pic.twitter.com/Te8XSzyCc8
— RM. Ronny Kintoko (@ronnykintoko_) July 1, 2022
#TemanPemilih segenap jajaran KPU RI menyampaikan duka mendalam atas meninggalnya Bapak Tjahjo Kumolo, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia.
— KPU RI (@KPU_ID) July 1, 2022
Semoga amal ibadah Almarhum diterima di sisi Allah SWT, aamiin.#KPUMelayani pic.twitter.com/U16ia9Y8km
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Profil Tjahjo Kumolo
Tjahjo Kumolo lahir di Surakarta, 1 Desember 1957. Pria ini merupakan lulusan Fakultas Hukum Universitas Diponegoro tahun 1985.
Sejak muda, dia aktif dalam berbagai organisasi. Dia pernah menjadi Ketua Biro Organisasi Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Dati I Jawa Tengah.
Kemudian, dia menjadi Ketua DPD KNPI Dati I Jawa Tengah periode 1985-1988 dan Sekretaris Jenderal KNPI Dati I Jawa Tengah untuk periode 1987-1990.
Karir politik Tjahjo dimulai saat ia menjadi Anggota Komisi II, III dan Anggota BKSAP DPR RI (1987,1992) dan Ketua Umum DPP KNPI pada 1990-1993.
Kemudian, dia menjabat sebagai Wakil Sekretaris Fraksi PDIP DPR RI (1999-2002) dan Sekretaris Fraksi PDIP DPR RI setahun kemudian.
Pada 2004, menteri Jokowi ini terpilih menjadi Anggota Komisi XI dan Anggota BKSAP DPR RI (2004-2008). Dia menjadi Ketua Fraksi PDIP DPR RI (2004-2009).
Di Kabinet Indonesia Kerja, Tjahjo Kumolo menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri. Kemudian dipercaya menjadi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) periode 2019-2024.
(Dio/isk)
Advertisement