Liputan6.com, Jakarta - Game petualangan peran aksi dunia terbuka yang di-download jutaan kali, Genshin Impact, menggelar event hasil kolaborasi dengan produk minuman lokal HopHop.
Kolaborasi bertajuk 'A Flavorful Bobaventure' Petualangan yang Penuh Rasa dari Genshin Impact ini dimulai 1 Agustus sampai 15 September 2024 di semua outlet HopHop.
Baca Juga
Lewat kolaborasi ini, Genshin Impact ingin memberi pengalaman baru dan menyenangkan seperti berpetualangan di dalam game.
Advertisement
Adapun peluncuran event Genshin Impact dilakukan pada 3-4 Agustus di Mal Artha Gading, Jakarta. Penggemar Genshin Impact bisa menikmati menu baru dari HopHop yang bertema Genshin Impact.
"Program kolaborasi ini menghadirkan paket eksklusif dan terbatas berisi produk minuman dan merchandise Genshin Impact dengan dua karakter andalan mereka," kata CEO HopHop, Michael Karnady, dalam keterangan.
Adapun lewat kolaborasi dengan Genshin Impact, brand minuman HopHop menghadirkan empat rasa baru, mulai dari Choco Berry, Midori Berry Tea, Frutti Potion, hingga Coffee Elixir.
Uniknya, keempat rasa tersebut disajikan dalam gelas khusus dan bisa dibeli melalui paket kolaborasi HopHop dan game Genshin Impact.
Ajak Pemain Berpetualang
Lewat kolaborasi ini, Genshin Impact mengajak travelers (pemain Genshin Impact) dan hopers untuk berpetualang dengan dua karakter andalan di gim.
Keduanya adalah Klee (karakter Pyro alias elemen api) dan Jean Gunnhildr yang merupakan karakter Anemo atau elemen angin.
Genshin Impact sendiri merupakan permainan RPG petualangan terbuka yang berlangsung di tempat bernama Teyvat.
Pada game ini, pemain bakal bermain jadi Traveler yang memulai perjalanan untuk mencari saudara mereka yang hilang sekaligus berpetualangan mengungkap rahasia-rahasia di Teyvat.
Saat ini, game ini sudah tersedia di konsol game PS 5, PS 4, PC, Android, dan iOS dengan dukungan lintas progresi.
Advertisement
Genshin Impact 4.8 Hadir! Debut Emilie Sang Pembuat Parfum dan Jelajahi Keajaiban Simulanka!
Sementara itu, HoYoverse baru saja membagikan informasi terkini tentang game populer buatannya, yakni Genshin Impact.
Lewat live streaming program khusus Genshin Impact versi 4.8 bertajuk "Summertide Scales and Tales", Hoyoverse akan merilis konten barunya ini pada 17 Juli 2024.
Pengembang game asal China ini akan memperkenalkan berbagai konten baru dan menarik, seperti peta musim panas baru bernama Simulanka, cerita baru, event musiman, hadiah melimpah, dan penampilan baru untuk karakter Nilou dan Kirara.
Selain konten baru, Genshin Impact 4.8 juga akan memperkenalkan karakter teranyar di dalam game, yakni Emilie. Dijelaskan, dirinya adalah pembuat parfum bisa memberikan DMG besar pada musuh dengan status Burning sebagai karakter 5 Bintang baru.
Apa yang Baru di Genshin Impact Versi 4.8
Versi 4.8 dari Genshin Impact menawarkan berbagai hal baru, dari peta musim panas hingga event musiman dan hadiah melimpah, ada banyak yang bisa dinikmati para pemain.
Dunia Ajaib Simulanka
Simulanka adalah dunia penuh pesona terdiri dari beberapa area unik dihuni oleh makhluk-makhluk origami, figurin roda gigi, dan makhluk ajaib lainnya.
"Pemain dapat menjelajahi pemandangan indah, membantu mengatasi krisis, dan menguak berbagai kebenaran serta kejutan di dunia ajaib ini bersama Kirara, Nilou, Navia, dan Wanderer," tulis HoYoverse di keterangannya, Senin (8/7/2024).
Di Simulanka, pemain juga akan menemui berbagai event musiman, termasuk mini-games seru seperti menembak balon di "Arus Debu dari Utara" dan memainkan mesin penjepit di "Trik Topi Terbang."
Nantinya, pemenang mini-games ini akan mendapatkan Starsail Coin yang bisa digunakan untuk mengundi Replika dalam berbagai gaya dan jenis.
yang Baru di Genshin Impact
Kostum Baru untuk Kirara dan Nilou
Selain itu, Kirara dan Nilou akan mengenakan kostum baru mereka. Pemain bisa mengundang Kirara ke dalam party secara gratis, mengakumulasi "Excerpts of Bliss" dengan mengumpulkan "Jubilant Feathers", dan membuka "Fairytale Troves."
Kostum baru Kirara bertema pencuri, sedangkan kostum baru Nilou bertema bunga akan tersedia dengan harga spesial untuk waktu terbatas di toko.
Kenalkan Emilie: Karakter 5 Bintang Baru
Emilie, pembuat parfum terkenal dari Fontaine, akan hadir sebagai karakter 5 Bintang baru menggunakan Polearm dengan elemen Dendro.
Emilie memiliki kemampuan unik dapat memberikan DMG besar pada musuh dengan status Burning. Gaya bertarungnya berfokus pada "Lumidouce Case," yang mengakibatkan Dendro DMG secara berkala.
Jika musuh dalam status Burning, Lumidouce Case dapat ditingkatkan untuk memberikan DMG lebih besar berdasarkan ATK Emilie, meningkatkan jangkauan serangan, dan kecepatan serangan.
Advertisement