Liputan6.com, Jakarta - Gravity Game Link meluncurkan pembaruan besar untuk Ragnarok Classic dalam Episode 5.0 bertajuk 'Forgotten Legacy of Ancient Era'.
Pembaruan ini memperkenalkan dua job atau karakter baru, yaitu Monk dan Sage. Kehadiran kedua job ini diprediksi akan mengubah dinamika permainan, terutama dalam mode PVP, guild war, dan pertempuran kelompok.
"Penambahan dua job baru di Ragnarok Classic akan membawa dinamika baru dalam permainan," ujar Presiden Gravity Game Link, Harry Choi, melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (22/3/2025).
Advertisement
Ia menguraikan bahwa mode PVP, guild war, hingga group battle kini menjadi lebih seru dan strategis berkat kombinasi skill yang semakin beragam.
Selain job baru, Ragnarok Classic Episode 5.0 juga membuka akses ke kota baru yang misterius, Juno, serta dua dungeon atau area penjelajahan bawah tanah yang menantang, yaitu Magma Dungeon dan Juperos Ruins.
Kedua dungeon itu menjanjikan tantangan yang lebih kompleks dan hadiah yang menggiurkan bagi para pemain yang berani menjelajahinya.
Ragnarok Classic sendiri merupakan adaptasi dari gim legendaris Ragnarok Online yang membawa pemain bernostalgia dengan elemen-elemen ikonik seperti karakter, job, peta, hingga ribuan monster lucu.
Permainan Sederhana Tapi Penuh Tantangan
Dengan mekanisme Revo-Classic, game ini menawarkan pengalaman bermain yang sederhana namun penuh tantangan, di mana perkembangan karakter terasa lebih bermakna melalui sistem petualangan klasik.
Gravity Game Link juga menyiapkan berbagai hadiah eksklusif bagi para pemain aktif selama periode pembaruan berlangsung.
Hadiah-hadiah menarik seperti laptop gaming ASUS TUF, mouse gaming SteelSeries, headset gaming HyperX, dan aksesoris gaming lainnya siap diperebutkan.
"Kami juga telah menyiapkan berbagai turnamen menarik dalam waktu dekat untuk menguji kemampuan para pemain," kata Harry Choi.
Dengan berbagai fitur dan konten terbaru ini, Ragnarok Classic kini menawarkan pengalaman bermain yang lebih seru, mendalam, dan penuh kejutan bagi para pemainnya.
Advertisement
Tantangan Baru di Magma Dungeon dan Juperos Ruins
Untuk menguji kemampuan karakter, Ragnarok Classic Episode 5.0 juga menghadirkan dua memorial dungeon baru: Magma Dungeon dan Juperos Ruins. Kedua dungeon ini menawarkan tantangan yang lebih sulit dan hadiah yang lebih berharga.
Magma Dungeon akan menguji kemampuan bertahan hidup kamu di tengah lautan magma yang membara. Sementara itu, Juperos Ruins menyimpan misteri dan tantangan yang berbeda. Kedua dungeon ini menjanjikan pengalaman bermain yang lebih menegangkan dan seru.
Dengan monster-monster yang lebih kuat dan teka-teki yang rumit, Magma Dungeon dan Juperos Ruins akan menguji kemampuan dan strategi kamu. Bersiaplah untuk menghadapi tantangan yang lebih berat dan raih hadiah yang lebih besar!
Infografis 6 Board Game Klasik Bikin Libur Akhir Tahun Jadi Asyik (Liputan6.com/Triyasni)
Advertisement
