Setelah resmi mengantongi sertifikasi lulus uji dari Komisi Komunikasi Federal Amerika Serikat (FCC), kini hasil benchmark Honami muncul ke permukaan. Dalam hasil uji coba tersebut, Sony Honami mampu mencatatkan nilai tertinggi di antara kompetitornya saat ini.
Hasil benchmark yang dilakukan oleh GFXBench menunjukkan kinerja grafis 3D Honami yang mengusung kode C6903. Jika dibandingkan kompetitornya saat ini Sony Honami berhasil mengungguli Samsung Galaxy S4 (versi chip Exynos dan Qualcomm), HTC One, dan Google Nexus 4.
Sebagai informasi, Galaxy S4 mencatat nilai 43 untuk versi chip Exynos Octacore dan 41 untuk versi Snapdragon 600. HTC One yang memakai Snapdragon 600 mencatat nilai 37. Adapun Nexus 4 dengan Snapdragon S4 Pro mencatat nilai 32.
Seperti dilansir laman GSMArena, Rabu (31/7/2013), flagship terbaru Sony mencatatkan nilai akhir 58, 5 untuk hasil pengujian performa ponsel. Angka ini bahkan berhasil melampaui handset besutan Sony lainnya, Xperia Z dan Xperia ZL yang mencatat nilai 31.
Dalam hasil benchmark juga menunjukkan jika Honami mengadopsi sistem operasi Android 4.2.2 Jelly Bean. Untuk mendukung kinerja, Sony mempercayakannya pada Qualcomm Snapdragon 800 dan kartu pemrosesan grafis Adreno 330.
Jika tidak ada halangan sejumlah prediksi menyebut jika Honami akan resmi diperkenalkan September mendatang saat perhelatan IFA di Berlin, Jerman. (vin/gal)
Hasil Benchmark Sony Honami Muncul, Lampaui Galaxy S4 dan HTC One
Hasil benchmark yang dilakukan oleh GFXBench menunjukkan kinerja grafis 3D Honami yang mengusung kode C6903.
Diperbarui 31 Jul 2013, 14:56 WIBDiterbitkan 31 Jul 2013, 14:56 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
8 9 10
Berita Terbaru
China Kirim Tiga Astronot ke Angkasa Luar Bawa Cacing Planaria, Ini Misinya
5 Kebiasaan yang Membuat Anak Tumbuh Tinggi, Orang Tua Wajib Tahu
Memori Berkesan Filippo Sorcinelli tentang Paus Fransiskus, Desainer Italia yang Merancang Jubah Kebesarannya
Tinggalkan Sketsa Manual, Ini Alasan Didiet Maulana Pilih iPad untuk Berkarya
Simak Jadwal Cum Dividen Pekan Depan 28 April-2 Mei 2025, Ada CUAN dan PTRO
Indonesia Kebanjiran Rp 2,36 Triliun Modal Asing, Ini Rinciannya
Italian Brainrot, Tren Meme AI Absurd yang Tuai Kontroversi
Pasatimpo, Senjata Tradisional Sulawesi Tengah Sarat Akan Nilai Budaya dan Filosofi
Pramono Anung Bakal Kejar Penunggak Pajak Kendaraan Bermotor di Jakarta, Tak Akan Ada Pemutihan
Bimbim Slank Ungkap Wasiat Terakhir Bunda Iffet: Pesan dan Kenangan yang Tak Terlupakan
Anggota DPRD Jakarta Brando Susanto Meninggal Dunia Saat Acara Halalbihalal
6 Model Baju Brokat Anak Perempuan Terbaru, Tampil Elegan dan Menggemaskan