Kabar kehadiran tablet perdana Nokia memang bukan pertama kali mengemuka. Sebelumnya sebuah uji benchmark dan bocoran spesifikasi sempat mengemuka, kali ini tampilan foto tablet Nokia Lumia kembali beredar.
Jika sebelumnya sebuah tablet berwarna merah dengan logo Nokia di bagian belakang sempat menampakkan diri, kali ini tablet Nokia warna lain kembali terlihat. Layaknya smartphone seri Lumia, penampakan tablet Nokia Lumia juga terlihat dalam balutan warna-warna cerah.
Dikutip dari laman Phone Arena, Minggu (13/10/2013), pemilik akun Twitter @moroleaks baru-baru ini mengunggah penampakan Nokia Lumia 2520 dalam balutan warna kuning, hijau, biru dan merah.
Tablet dengan platform Windows RT ini diprediksi akan diperkenalkan secara resmi di ajang Nokia World 22 Oktober mendatang di Abu Dhabi. Setelah resmi diakuisisi oleh Microsoft, arah bisnis Nokia nampaknya bukan lagi hanya berfokus pada produsen perangkat mobile saja.
Sayangnya pemilihan waktu yang bersamaan dengan acara yang akan diadakan oleh Apple menimbulkan spekulasi yang kurang menyenangkan. Sejumlah pihak memprediksi jika kehadiran perngkat terbaru Nokia nantinya akan dilupakan, karena perhatian banyak orang justru akan lebih tertuju pada acara yang diadakan oleh Apple. (vin/dew)
Tablet Nokia Lumia 2520 Akan Hadir Warna Warni
Layaknya smartphone seri Lumia, penampakan tablet Nokia Lumia juga terlihat dalam balutan warna-warna cerah.
diperbarui 13 Okt 2013, 14:30 WIBDiterbitkan 13 Okt 2013, 14:30 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 30 November 2024
Dengan Kedekatan, Cara Mbak Ita Cegah Kenakalan Remaja di Kota Semarang
Prabowo: Bukan Saya yang Dihormati Negara Lain, Tapi Indonesia Disegani
6 Potret Megah Katedral Notre Dame Prancis Usai Direnovasi Besar-besaran Jelang Dibuka Kembali ke Publik
Penambang Pasir di Lampung Tengah Hilang Saat Perbaiki Peralatan di Dasar Sungai
Pelajar IKN Diajak Tingkatkan Kreativitas Konten Melalui Workshop Visual Storytelling ITB
Mendadak KH Mahrus Ali Lirboyo Batalkan Penerbangan karena Pesawat Bau Mayit, Kisah Karomah Wali
Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Gelar Bakti Sosial Serentak di Seluruh Indonesia
Pesan Prabowo Usai Helatan Pilkada 2024: Kalau Kalah, Mendukung yang Menang
Jejak Diplomasi Sultan Hamengkubuwono IX, Antara Tradisi dan Kemerdekaan
Kontaminasi Bakteri Hancurkan Misi Asteroid Ryugu
Di Ponpes Ayah Gus Baha Tak Banyak Peraturan, Kiai Harus Seperti Ini Kata KH Nursalim