Electronic Arts (EA) akhirnya memenuhi janji mereka untuk merilis game mobile populer Plants vs Zombies 2 bagi pengguna perangkat Android di seluruh wilayah. Game mobile besutan Pop Cap ini dilaporkan sudah bisa diunduh di Google Play Store secara gratis mulai hari ini.
Akan tetapi ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan sebelum mengunduh Plants vs Zombies 2. Menurut yang dilansir laman Droid Life, Kamis (24/10/2013), tidak semua perangkat Android dapat memainkan game ini. Terdapat beberapa persyaratan yang mesti dipenuhi.
Persyaratan tersebut adalah perangkat pengguna minimal harus sudah berjalan di atas sistem operasi Android versi 2.3 (Gingerbread), memiliki RAM minimal sebesar 1 GB, serta prosesor ARMv7 dengan kecepatan 1.0 GHz atau lebih baik.
Sebenarnya, di awal bulan September lalu Plants vs Zombies 2 telah lebih dulu menyambangi perangkat Android namun khusus bagi pengguna di wilayah China, Australia dan Selandia Baru.
Plants vs Zombies 2 sendiri pertama kali diperkenalkan pada ajang Electronics Entertainment Expo 2013 (E3). Game mobile ini tersedia sejak dua bulan yang lalu bagi para pengguna perangkat iOS. Hebatnya, game mobile yang menampilkan pertempuran para tanaman melawan zombie ini mampu mencetak angka 25 juta kali unduh hanya dalam waktu satu bulan sejak dirilis pada 14 Agustus 2013 silam.
Namun sayang, belakangan sebuah kabar kurang mengenakan yang beredar ke permukaan menyebutkan bahwa EA menerima 'suap' dari Apple agar menunda kehadiran Plants vs Zombies 2 di perangkat Android. Meski dengan tegas kabar tersebut telah dibantah oleh Apple. (dhi/vin)
Plants Vs Zombies 2 Resmi Sambangi Android, Tapi...
Tidak semua perangkat Android dapat memainkan game Plants vs Zombies 2.
diperbarui 24 Okt 2013, 18:00 WIBDiterbitkan 24 Okt 2013, 18:00 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ridwan Kamil Pilih Salat Subuh Berjamaah dan Ziarah ke Makam Sebelum Nyoblos ke Bandung
Investor Abaikan Donald Trump, S&P 500 dan Dow Jones Cetak Rekor Baru
Pramono dan Keluarga Gunakan Hak Pilih di TPS 046 Cipete Selatan, Warga Doakan Menang Satu Putaran
Menteri Ara Minta Target Penyaluran KPR FLPP Naik Jadi 800 Ribu Rumah di 2025
Terlanjur Terima Duit Serangan Fajar Pilkada, Harus Bagaimana? Simak Kata Buya Yahya
Top 3 News: PDIP Tegaskan Tersangka Judi Online Alwin Jabarti Kiemas Bukan Keluarga Megawati
Nonton Gemini Man (2019) di Vidio: Pertarungan Seru Will Smith Melawan Dirinya Sendiri
Hasil Penelitian Adalah: Panduan Lengkap Menyusun dan Menganalisis
Ini Pesan Anies Baswedan untuk Warga Jakarta di Momen Pencoblosan Pilkada 2024
Regulasi OTT Jadi PR Besar, KPID Jabar Desak Pemerintah Lindungi Masyarakat dari Konten Negatif
Cuaca Besok Kamis 28 November 2024: Jakarta Pagi Hari Seluruhnya Berawan Tebal
Pasar Saham Asia-Pasifik Dibuka Beragam, Mengikuti Rekor Baru Wall Street