Liburan Natal dan Tahun Baru segera datang. Sebagian masyarakat Indonesia umumnya merayakan dua hari besar itu dengan berkomunikasi melalui layanan telepon seluler untuk sekedar mengirimkan ucapan Selamat Natal dan Tahun Baru.
Pemerintah melalui Badan Regulasi Telekomunikasi (BRTI) dan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mengimbau agar para penyedia layanan telekomunikasi untuk mempersiapkan diri menjelang dua hari besar tersebut.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, pada hari besar Natal dan Tahun Baru akan terjadi lonjakan trafik layanan komunikasi. Lonjakan trafik diperkirakan akan terkonsentrasi di pusat wisata, pusat perbelanjaan dan sentra kuliner.
Dalam siaran pers yang dilansir laman Kominfo, Senin (2/12/2013), para penyedia layanan telekomunikasi diminta meningkatkan kapasitas layanan milik mereka menjelang Natal dan Tahun Baru, yang meliputi layanan suara, SMS maupun data.
Selain itu, operator telekomunikasi juga diminta membuka pusat kontak (contact center) selama 24 jam selama 12 hari, terhitung sejak tanggal 22 Desember 2013 hingga 2 Januari 2014. BRTI sendiri mengaku akan menyediakan contact center nomor 159 yang dapat dihubungi pelanggan layanan komunikasi pada hari dan jam kerja. (den/dew)
Operator Seluler Diminta Siaga Jelang Natal dan Tahun Baru
Para penyedia layanan telekomunikasi diminta mempersiapkan diri menghadapi lonjakan trafik pada Hari Natal dan Tahun Baru.
Diperbarui 03 Des 2013, 13:11 WIBDiterbitkan 03 Des 2013, 13:11 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Puncak Lonjakan Penumpang Whoosh Diprediksi 3-5 April
Mundurnya Donatella Versace dari Jabatan Direktur Kreatif Selama 28 Tahun Diprediksi Picu Huru-hara
Perempuan Membaca Al-Qur'an Tanpa Kerudung, Nasihat Adem Buya Yahya
7 Resep Minuman Kunyit untuk Kontrol Diabetes Secara Alami
Resmi Gantikan Justin Trudeau, Mark Carney: Kanada Tidak Akan Pernah Jadi Negara Bagian AS
Hyundai Berbagi Kebahagiaan Ramadan Bersama Warga Sekitar Pabrik
Cuaca Besok Minggu 16 Maret 2025: Langit Pagi Jakarta Diprediksi Akan Berawan
Menteri Karding Ungkap PMI Ilegal Didominasi Perempuan
Amorim Bakal Marah ke Ratcliffe, Incaran Manchester United Direbut Chelsea
Penyebab Kencing Manis: Memahami Faktor Risiko dan Pencegahan Diabetes
Membaca Niat Zakat Fitrah Kapan? Lafal, Perhitungan, dan Waktu Terbaik Bayar
Harga Kripto Hari Ini 15 Maret 2025: Bitcoin Cs Mulai Bergeliat di Zona Hijau