Hasil Benchmark Tunjukkan Galaxy S5 Kalahkan Note 3

Hasil uji performa handset ini menunjukkan Galaxy S5 memiliki kualitas performa yang lebih baik daripada Galaxy Note 3.

oleh Denny Mahardy diperbarui 09 Feb 2014, 14:00 WIB
Diterbitkan 09 Feb 2014, 14:00 WIB
samsung-140208b.jpg

Galaxy S5 digadang-gadang bakalan menjadi perangkat andalan mendatang dari Samsung di tahun 2014. Serangkaian bocoran terbaru yang muncul menampilkan spesifikasi dan hasil uji kemampuan perangkat itu dari aplikasi populer AnTuTu Benchmark.

Hasil uji performa handset ini menunjukkan Galaxy S5 memiliki kualitas performa yang lebih baik daripada Galaxy Note 3. Melansir Phone Arena, perangkat canggih terbaru dari Samsung itu berhasil mencetak skor 35666 poin.

Pada bocoran tersebut terungkap handset itu akan memakai prosesor Snapdragon 800 dengan 2,5 Ghz Krait CPU dengan RAM 3GB. Kamera utama yang tersemat di belakang ponsel pintar ini akan beresolusi 16 MP.

Sistem operasi Android terkini yaitu KitKat versi 4.4.2 digunakan Samsung untuk menjalankan perangkat ini. Layar di perangkat yang diduga akan menjadi Galaxy S5 ini terlihat menggunakan resolusi 1080 x 1920 piksel.

Satu hal yang hilang dari perangkat ini adalah sebuah sensor sidik jari yang ramai disebutkan akan hadir di flagship Samsung terbaru. Berbagai fitur lain yang diharapkan bakalan jadi pemikat di handset ini juga tak terlihat di hasil uji benchmark itu.

Meski spesifikasi yang bocor itu sudah cukup lengkap mungkin saja jika perangkat ini masih belum final. Kemungkinan perangkat ini masih dalam bentuk perangkat teknik yang diberikan kepada operator untuk tujuan pengujian.

Samsung sendiri sudah menjadwalkan sebuah acara 'Unpacked 5' di tengah ajang Mobile World Congress (MWC) 2014 di Barcelona mendatang. Kemungkinan acara ini akan menjadi saat dimana Galaxy S5 benar-benar diungkap Samsung, kita tunggu saja.


Baca juga :

Belum Dirilis, Aksesoris Samsung Galaxy S5 Sudah Dilepas ke Pasar
Inikah Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy S5?
Samsung Galaxy S5 Siap Masuk Indonesia?
3 Smartphone Murah Samsung Meluncur Tahun Ini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya