Jembatan Asa SCTV Kedua di Sumbawa Barat Diresmikan

Jembatan Asa SCTV ini nantinya akan menjadi kebanggaan warga Desa Tamekan, Taliwang, Sumbawa Barat.

oleh Liputan6 diperbarui 05 Okt 2015, 19:15 WIB
Diterbitkan 05 Okt 2015, 19:15 WIB
Jembatan Asa SCTV Kedua di Sumbawa Barat Diresmikan
Jembatan Asa SCTV ini nantinya akan menjadi kebanggaan warga Desa Tamekan.

Liputan6.com, Jakarta - Wajah-wajah penuh kegembiraan, pancaran antusiasme warga menyambut peresmian Jembatan Asa SCTV kedua di Desa Tamekan, Kecamatan Taliwang, Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat. Iringan alat musik tradisional Sumbawa, ratib rabana dan rantok turut memeriahkan suasana.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Senin (5/10/2015), jembatan sepanjang 56 meter yang menghubungkan 2 dusun di Desa Tamekan ini akhirnya diresmikan.

Tidak hanya menjadi penyambung kegiatan sosial dan ekonomi warga, Jembatan Asa SCTV ini juga nantinya akan menjadi kebanggaan warga Desa Tamekan.

Warga kini tak perlu lagi menggunakan sampan, yang bila air tengah tinggi memaksa warga untuk bertaruh nyawa. Dan Jembatan Asa SCTV di Desa Tamekan ini dapat terwujud berkat kontribusi banyak pihak. (Dan/Ans)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya