Liputan6.com, Jakarta - Balai Besar Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) DKI Jakarta berhasil menemukan sekitar 5.840 item produk makanan dan suplemen ilegal asal China.
Kepala Balai Besar BPOM DKI Jakarta, Dewi Prawitasari mengatakan, temuan ini didapatkan di sebuah gudang penitipan barang wilayah Jakarta Utara pada 3 Juni 2014.
"Kami temukan produk makanan impor tidak terdaftar dan ada suplemen makanan. Kemudian juga banyak bahan pangan itu mushroom sizening ditemukan di pergudangan Jakarta Utara sebanyak 5.840 pieces," ujar Dewi di Kantor BPOM, Jakarta, Kamis (12/6/2014).
Dia menjelaskan dari produk makanan impor dan suplemen makanan tersebut tidak memenuhi ketentuan edar karena banyak yang tidak memiliki label. Menindaklanjuti temuan tersebut, Dewi menyatakan saat ini telah memasuki proses BAP untuk mengetahui pemilik dari produk-produk tersebut.
"Ini kami lagi minta BAP karena belum tahu siapa pemiliknya. Kami belum tahu siapa pemiliknya," kata Dewi
Menurut Dewi, temuan-temuan seperti itu tidak hanya banyak didapatkan menjelang Ramadan saja, tetapi setiap bulan. Buktinya dalam sebulan terakhir, pihaknya menemukan produk buah dan pangan tanpa izin edar di swalayan ternama. Namun dia enggan menjelaskan lebih lanjut.
"Kalau itu produk pangan rusak, biasanya pemiliknya minta dimusnahkan atau mengembalikan ke distributor," ucapnya.
Dewi juga menegaskan, jika pemiliki toko atau swalayan kedapatan melakukan pelanggaran sebanyak 3 kali, maka bisa dibawa ke pengadilan. Namun hal tersebut harus disertai dengan alat bukti yang kuat. "Sering dan akan kami ajukan ke proses hukum. Itu retail asing dan lokal," tandasnya. (Dny/Ahm)
BPOM DKI Temukan 5.840 Barang Ilegal Asal China
Kepala Balai Besar BPOM DKI Jakarta, Dewi Prawitasari mengungkapkan, pihaknya memproses BAP untuk mengetahui pemilik produk ilegal China.
diperbarui 12 Jun 2014, 20:08 WIBDiterbitkan 12 Jun 2014, 20:08 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pesona Candi Ratu Boko, Destinasi Menarik untuk Liburan di Yogyakarta
Kaleidoskop 2024: Kembali Rajai Liga Champions, Real Madrid Petik Gelar ke-15 Sepanjang Sejarah
Akses Jalan Menuju Wisata Sukabumi Kembali Tertimbun Longsor
Pesan Mbah Moen, Tingkat Iman Tertinggi Adalah Menerima Qada dan Qadar, Caranya Begini Kata Gus Baha
KPK Tidak Tutup Kemungkinan Periksa Megawati dalam Kasus Harun Masiku
5 Aktivitas Transfer Manchester United di Bursa Januari 2025: Siapa yang Pergi dan Datang?
Kaleidoskop 2024: Deretan Peristiwa di Kalteng, dari Misteri Hilangnya Mahasiswa hingga Penampakan 'Awan Kinton'
Momen Presiden Prabowo Subianto Hadiri Perayaan Natal Nasional 2024
Khidmat, Malam Perayaan Natal Nasional 2024 di Indonesia Arena
Para Ketua Umum Parpol Kumpul di Kediaman Prabowo, AHY Akui Bahas Soal Politik
Libur Nataru Jumlah Penumpang di Bandara Banyuwangi Meningkat, Tingkat Keterisian Capai 92 Persen
Tidak Terpakai di Olympique Lyon, Wilfried Zaha Jadi Incaran Klub MLS