Liputan6.com, Surabaya - Koperasi Pegawai PT Pelabuhan Indonesia III (Kopelindo III) memberikan bantuan pendidikan sebesar Rp 381 juta kepada para 179 anak berprestasi dari para anggota Kopelindo III.
Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) dan Umum Pelindo III, Toto Heli Yanto menjelaskan, anak-anak yang mendapat bantuan pendidikan adalah mereka yang mendapat rangking 1 hingga 3 di kelasnya pada tahun ajaran 2013/2014.
Selain itu, bantuan tersebut juga diberikan kepada anak-anak yatim piatu dari mantan anggota Kopelindo III yang telah meninggal.
"Kami juga memberikan bantuan pendidikan kepada anak-anak tenaga kerja khusus seperti petugas cleaning service, foto copy, dan sopir di lingkungan Pelabuhan Tanjung Perak," jelasnya seperti tertulis dalam siaran pers, Minggu (31/8/2014).
Ketua I Pengurus Kopelindo III, Agus Hermawan menambahkan, hasil audit atas laporan Keuangan Koperasi Pegawai Pelindo III mendapatkan hasil opini Wajar Tanpa Pengecualian.
“Kinerja pengelolaan Koperasi tahun buku 2013 secara umum mengalami peningkatan dan melampaui target yang telah ditetapkan. Realisasi pendapatan tercatat Rp 58,665 miliar atau malampaui target sebesar 140 persen dan mengalami kenaikan 115 persen dibandingkan dengan pendapatan tahun buku sebelumnya," pungkasnya. (Yas/Gdn)
*Bagi Anda yang ingin mengikuti simulasi tes CPNS dengan sistem CAT online, Anda bisa mengaksesnya di Liputan6.com melalui simulasicat.liputan6.com. Selamat mencoba!
Kopelindo III Kucurkan Bantuan Pendidikan Senilai Rp 381 Juta
Kopelindo III memberikan bantuan pendidikan kepada 179 anak berprestasi dari para anggota mereka.
Diperbarui 31 Agu 2014, 17:38 WIBDiterbitkan 31 Agu 2014, 17:38 WIB
ebuah kapal kayu melintas di depan kawasan bongkar muat peti kemas PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II Cabang Pontianak di Pelabuhan Dwikora, Pontianak, Kalbar. (Antara)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kejagung Kembalikan Berkas Kasus Pagar Laut Tangerang ke Bareskrim
6 Fakta Menarik Masjid Pajimatan Imogiri yang Dibangun Abad ke-16 oleh Sultan Agung
Hingga Kapan Rupiah Melemah terhadap Dolar AS? Simak Prediksinya
100 Ide Kata-kata Kartu Ucapan Hampers Idul Fitri 2025, Tinggalkan Kesan di Hari Raya
Berapa Persen THR yang Sebaiknya Ditabung, Berikut ini Rekomendasinya
4 Fakta di Balik Partai Timnas Indonesia vs Bahrain: Comeback Ricky Kambuaya
350 Kata-Kata Sunda Lebaran yang Menyentuh Hati
Gerhana Matahari Sebagian Akhir Pekan Ini, Tidak Terlihat di Indonesia
Kisah Ukaf bin Wida'ah Ingin Lajang Seumur Hidup, Dapat Teguran Rasulullah
Banyak Ormas Maksa Minta THR, Menko PM: Hanya Untuk yang Bekerja
Ini Manfaat Mendengarkan Al-Qur'an saat Tidur yang Dibuktikan Ahli, Kata Syekh Ali Jaber
Chery J6 Mati Lampu Belakang, Ini Penjelasan Chery