Liputan6.com, New York - Membangun kerajaan bisnis yang tersebar di seluruh dunia ternyata dapat dilakukan tanpa berpikir rumit. Adalah Diego Della Valle, pria yang mampu mengubah usaha sepatu kecilnya menjadi kerajaan sepatu internasional.
Mengutip laman Gulf News, Senin (20/10/2014), Valle merupakan pria yang kharismatik dan selalu memperhatikan orang-orang terdekatnya mulai dari para karyawan hingga kerabat dan keluarga. Kunci sukses baginya ternyata tak serumit yang dibayangkan banyak orang. "Saya adalah pria sederhana yang menyukai berbagai hal sederhana," ujarnya.
Pada 1970-an, Valle yang saat itu tengah mengenyam pendidikan di bidang hukum memutuskan untuk memasuki usaha pembuatan sepatu keluarganya. Kehebatannya mengatur strategi, membuat bisnis sepatu itu terus berkembang dengan kualitas membanggakan.
Kejeniusannya di bidang pemasaran juga mengubah Tod's, perusahaan sepatu internasional, menjadi perusahaan besar dengan produk mewah. Produknya juga mengusung merek-merek sepatu ternama seperti Hogan Fay, dan Roger Vivier.
Pria berusia 60 tahunan ini kini telah mengubah Tod's menjadi salah satu perusahaan terbesar di Italia. Dia bahkan memiliki tim sepakbola Fiorentina dan pemegang saham di Tod's.
Dia mengaku selalu bermimpi besar dan berusaha mewujudkannya. Valle juga mengaku sangat berterimakasih pada para pembuat sepatu yang dapat memenuhi berbagai desain yang dia ajukan.
Selain itu, salah satu strategi bisnisnya adalah dengan mencari tahu apa yang dibutuhkan dan diinginkan para penyuka sepatu. Dengan begitu , dirinya selalu mampu mengeluarkan sepatu yang digilai banyak orang. (Sis/Ahm)
  Â
Diego Della Valle, Tukang Sepatu yang Jadi Miliarder
Diego Della Valle, pria yang mampu mengubah usaha sepatu kecilnya menjadi kerajaan sepatu internasional.
Diperbarui 20 Okt 2014, 07:08 WIBDiterbitkan 20 Okt 2014, 07:08 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kilang Pertamina Capai 78 Juta Barel Realisasi Total Intake hingga Maret 2025
2 Tokoh di Balik Gerakan Indonesia Menanam yang Diluncurkan Prabowo
5 Model Tunik Batik Terbaru 2025 yang Stylish untuk Berbagai Acara, Bisa Tampil Serasi dengan Si Kecil
BMW Indonesia Catat Rekor Penjualan Tertinggi pada Kuartal Pertama 2025
15 Model Rambut untuk Wanita Usia 30-an Terkini, Bikin Tampil Lebih Muda
DPUPR Tertibkan Kabel Udara Fiber Optik di Depok
Berkualitas Tinggi! Aroma Kopi Luwak Kutai Kartanegara Tercium ke Berbagai Penjuru Dunia
Saksikan FTV Kisah Nyata Sore Spesial Rahasia Suamiku di Indosiar, Kamis 24 April Via Live Streaming Pukul 16.30 WIB
Disabilitas Berdaya BAZNAS RI, Dari Tidak Punya Hingga Kelola 75 Unit Mesin Produksi
8 Tahun Pacaran, Cellos dan Natasha Putri Bikin Pemotretan Prewedding Berkonsep Elegan
Dana Asing Keluar dari Pasar Saham Sentuh Rp 50,36 Triliun
Menlu Sugiono Bakal Hadiri Pertemuan Menteri BRICS Pertama Pekan Depan