Liputan6.com, Jakarta - Permintaan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti untuk menghapus otonomi daerah (otda) di wilayah kelautan Indonesia ditanggapi Gubernur Aceh, Zaini Abdullah. Persoalan ini pun sempat disinggung saat pertemuan dirinya dengan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil.
"Belum sampai ke sana tapi disinggung sedikit untuk otda kelautan ini karena perlu dibicarakan dengan tim teknis," ucap Zaini di kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Selasa (25/11/2014).
Lebih jauh diakuinya, potensi kelautan dan perikanan di Aceh sangat besar. Negeri Serambi Mekkah itu kaya dengan sumber daya alam laut. Prinsipnya, kata dia, pemerintah daerah Aceh sangat mendukung kebijakan untuk mendorong kelautan dan perikanan di Tanah Air.
"Di Aceh itu kaya dengan ikan. Kita akan setuju dengan segala keputusan pemerintah yang tidak merugikan," ujar Zaini.
Dengan adanya permintaan tersebut, Zaini berencana untuk berkoordinasi dengan Menteri Susi dalam waktu dekat. "Saya ingin jumpa dengan beliau (Susi), kita diskusikan sama-sama karena perlu beberapa kali pertemuan dan harus dibicarakan dengan tim teknis," cetusnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Susi menginginkan agar ketentuan otda kelautan segera dihapus. Menurut dia, seharusnya Indonesia lebih fokus melindungi perairan Indonesia ketimbang harus menangkapi para nelayan lokal.
"Laut itu semestinya nggak ada otda. Laut itu one world tidak ada sekat. Pernah ada nelayan Rembang ke Jawa Barat dan ditangkap. Nelayan berkata, saya ikuti ikan-ikannya katanya. Ini konflik horizontal," kata dia.
Di samping itu, Susi juga menyayangkan banyaknya nelayan RI ditangkap karena melintasi batas negara. Padahal Indonesia merupakan negara yang kaya. "Orang kita di India ditangkap. Mereka China, Vietnam, Thailand malah ke sini, sedih rasanya," tutup dia. (Fik/Ndw)
Menteri Susi Usul Otonomi Laut Dihapus, Ini Kata Gubernur Aceh
Permintaan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menghapus otonomi daerah di wilayah kelautan Indonesia ditanggapi Gubernur Aceh.
Diperbarui 25 Nov 2014, 19:54 WIBDiterbitkan 25 Nov 2014, 19:54 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Soal 'Perintah Ibu' di Sidang Hasto, PDIP: Hanya Klaim dan Bohong
United Tractors Tebar Dividen Rp 2.151 per Saham
Vivo V50 Lite Dibanderol Rp 3,5 Jutaan, Mulai Tersedia di Pasaran
Manchester United Beri Diskon Striker Mandul, Tidak Sampai Setengah Harga Beli
Netflix Resmi Garap Enola Holmes 3, Berikut Bocoran Cerita dan Pemainnya
Cara Sederhana Mengenal Diri, Pilihan 5 Selai Buah Favorit Ungkap Kepribadian
Great Eastern dan Bank CTBC Tawarkan Perlindungan Sekaligus Perencanaan Warisan
Meroket Saat Ini, Harga Emas Rata-Rata Naik 9 Persen Tiap Tahun
Kaki Bengkak Bisa Jadi Tanda Gagal Jantung dan Ginjal, Belajar dari Kasus Wanita 25 Tahun!
Kim Ji Hoon Kecele, Mengira Bisa Perankan Raja dengan Santuy di Drakor The Haunted Palace
5 Model Baju Anak Perempuan Umur 10 Tahun yang Stylish dan Nyaman
5 Rekomendasi Parfum Pria Tahan Lama, Cocok Digunakan Dalam Berbagai Momen