Kaleidoskop Bisnis Desember: Menakar Kekayaan Orang Terkaya RI

Majalah Forbes telah merilis daftar terbaru 50 orang terkaya di Indonesia yang mengantongi US$ 102 miliar atau setara 1.256 triliun.

oleh Nurseffi Dwi Wahyuni diperbarui 30 Des 2014, 08:32 WIB
Diterbitkan 30 Des 2014, 08:32 WIB
Info Grafis Orang Terkaya di Indonesia

Liputan6.com, Jakarta - Majalah Forbes baru-baru merilis daftar terbaru 50 orang terkaya di Indonesia yang mengantongi US$ 102 miliar atau setara 1.256 triliun (kurs: Rp 12.315 per US$).

Daftar 50 orang terkaya ini dihimpun berdasarkan infromasi keuangan dan kepemilikan saham yang diperoleh dari bursa saham, analis, individu dan keluarga serta berbagai sumber lainnya

Budi Hartono dan Michael Hartono kembali dinobatkan oleh Majalah Forbes menjadi orang terkaya di Indonesia. Di tahun kemarin, dua bersaudara pemilik Grup Djarum ini juga dinobatkan oleh Forbes sebagai orang terkaya di Indonesia.

Budi dan Michael memiliki kekayaan sebesar US$ 16,5 miliar atau senilai Rp 202,95 triliun (estimasi kurs: Rp 12.300 per dolar AS). Jumlah tersebut meningkat cukup tajam jika dibanding dengan delapan bulan lalu sebesar US$ 14,9 miliar.

Melambungnya harta para pria yang tinggal di Kudus Jawa Tengah ini karena harga saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), bank yang mereka miliki, mengalami kenaikan yang cukup besar.

Posisi kedua, Presiden Direktur dan pemilik PT Gudang Garam, Susilo Wonowidjojo dengan total kekayaan US$ 8 miliar atau sekitar Rp 98,5 triliun. Kekayaan Susilo menanjak dari tahun lalu US$ 5,3 miliar sehingga posisinya naik dari posisi keempat pada tahun lalu menjadi peringkat dua.

Kenaikan kekayaan Susilo ditopang melejitnya saham Gudang Garam yang naik cukup signifikan, yaitu sekitar 60 persen. Hal ini membuat investor Gudang Garam kembali melihat prospek yang cerah pada rokok.

Selain nama lama, dari 50 orang terkaya RI tercatat ada empat nama yang masuk sebagai pendatang baru yaitu Husodo Angkosubroto, Purnomo Prawiro,  Abdul Rasyid dan Irwan Hidayat.

Pendatang baru pertama yaitu Husodo Angkosubroto yang merupakan Presiden Direktur Gunung Sewu Kencana. Menempati posisi ke 23 orang terkaya RI, Husodo mengantongi kekayaan US$ 1,5 miliar dari bisnis agribisnis, properti dan asuransi yang digarap perusahaannya.

Kemudian di peringkat 25, terdapat nama Bos Blue Bird Purnomo Prawiro dengan total harta US$ 1,3 miliar. Lalu pendiri PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk, Abdul Rasyid menempati ranking 41 dengan kekayaan US$ 805 juta yang diraupnya dari perkebunan sawit terintergasi.

Peringkat 44, ada pemilik usaha Jamu Sidomuncul Irwan Hidayat dengan kekayaan US$ 660 juta. Tak hanya kaya, sebelumnya Irwan juga pernah masuk dalam daftar orang kaya Indonesia yang berhati budiman versi majalah Forbes.

Sedangkan yang tersingkir dari daftar tersebut yaitu pemilik perusahaan batu bara PT Harum Energy Tbk, Kiki Barki, pengusaha muda Sandiaga Salahuddin Uno, Winato Kartono, dan Sutjipto Nagaria.

Wanita terkaya di RI

Dari 50 daftar orang terkaya di Indonesia, hanya ada satu nama wanita yang muncul yaitu Kartini Muljadi. Kekayaan Kartini mencapai US$ 1,1 miliar atau sekitar Rp 13,5 triliun.ksa Mahmud pemilik Bosowa, Arifin Panigoro pemilik Medco Energy dan Hashim Djojohadikusumo, adik dari Prabowo Subianto.

Dalam daftar tersebut, wanita berusia 84 ini menduduki peringkat ke-29. Ia lebih kaya dibanding A

Karir Kartini tidak bermula langsung sebagai seorang pengusaha. Ia semula adalah seorang hakim, notaris dan kemudian menjadi pengacara. Di saat krisis keuangan tahun 1998, ia menjadi konsultan bagi bank-bank yang terpuruk.

Karena kiprahnya itu, ia kemudian diangkat menjadi tim pen, sasehat hukum Badan Penyehatan Perbankan Nasional. Sumber kekayaan dari Kartini bukan hanya dari kantor hukum yang dimilikinya. Kedua anaknya juga merupakan pengusaha sukses.

Anak laki- lakinya, Handojo Muljadi, pemilik Tempo Scan Group. Sedangkan anak wanitanya, Dian Muljadi, ikut bergabung juga di Tempo Scan. Perusahaan tersebut bergerak di sektor medis.

Selain itualah satu orang terkaya di Indonesia bersama suaminya ini juga memiliki perusahaan sendiri yaitu Indika Group. Perusahaan ini bekerja di bidang media, telekomunikasi, peralatan, rumah produksi, perusahaan rekaman, dan pertambangan.

Harta Miliarder tertua vs termuda

Nama Eka Tjipta Widjaja sudah tak asing lagi di kalangan pengusaha Indonesia. Pria kelahiran China ini merupakan pendiri Sinar Mas Groupdan merupakan salah satu orang terkaya Indonesia.

Bisnis Sinar Mas cukup menggurita. Mulai dari pulp and paper, Agri, keuangan, properti, telekomunikasi hingga energi dan infrastruktur.

Eka Tjipta lahir pada 3 Oktober 1923. Dikutip dari Forbes, Kamis (4/12/2014), saat ini usianya sudah mencapai 91 tahun. Ia merupakan pengusaha tertua yang masuk dalam daftar 50 orang terkaya di Indonesia versi majalah Forbes.

Kekayaannya tercatat US$ 5,8 miliar atau mencapai Rp 71,43 triliun (estimasi kurs: RP 12.315 per dolar AS). dalam daftar forbes, Eka Tjipta menajdi orang terkaya ke 4.

Kebalikannya, Ciliandra Fangiono merupakan orang termuda yang masuk dalam daftar 50 orang terkaya di Indonesia.

Pria yang sebelumnya bekerja sabagai bankir ini merupakan pemilik First Resources, perusahaan yang mengelola lebih dari 247.000 hektare perkebunan kelapa sawit di Sumatera dan Kalimantan.

Usia Ciliandra saat ini 38 tahun dengan kekayaan sebesar US$ 1,4 miliar atau sebesar Rp 18,47 triliun. Dalam daftar Forbes, ia menduduki posisi orang terkaya ke-22.

5 orang terkaya RI

Berikut daftar lima oang terkaya di Indonesia:

1. R. Budi & Michael Hartono
   Pendiri dan pemilik Grup Djarum
   Kekayaan: US$ 16,5 miliar atau setara Rp 203,19 triliun

2. Susilo Wonowidjojo & family
Pendiri dan pemilik PT Gudang Garam
Kekayaan: US$ 8 miliar atau setara Rp 98,5 triliun

3. Anthoni Salim & family
Pendiri dan Pemilik Grup Salim
Kekayaan: US$ 5,9 miliar atau Rp 73,49 triliun

4. Eka Tjipta Widjaja & family
Pendiri dan Pemilik Grup Sinar Mas
Kekayaan: US$ 5,8 miliar atau Rp 72,25 triliun

5. Sri Prakash Lohia  
Pendiri dan CEO Indorama Corporation
Kekayaan: US$ 4,4 miliar atau Rp 54,8 triliun

Ingin tahu siapa saja yang masuk dalam 50 orang terkaya di Indonesia versi majalah Forbes bisa dilihat di sini daftar lengkapnya! (Ndw)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya