KRL Jabodetabek Beroperasi 24 Jam Saat Malam Tahun Baru

KRL Jabodetabek akan beroperasi 24 jam selama pergantian tahun baru 2015

oleh Ilyas Istianur Praditya diperbarui 27 Des 2014, 12:54 WIB
Diterbitkan 27 Des 2014, 12:54 WIB
Gangguan Pantograf, Perjalanan KRL Bogor-Jakarta Terhambat
KRL Commuter Line
Liputan6.com, Jakarta - PT KAI Comuter Jabodetabek dalam menghadapi malam tahun baru 2015 akan mengoperasikan KRL selama 24 jam.
 
Corporate Communication KCJ, Eva Chairunisa menjelaskan dengan dioperasikannya KRL non stop tersebut maka perusahaan akan menambah jam perjalanan di beberapa tujuan.
 
"Pelayanan khusus tahun baru ini diberikan bagi pengguna dengan mengoperasikan 14 perjalanan KRL tambahan setelah jadwal kereta terakhir di lintas Bogor – Jakarta Kota PP, Bogor – Jatinegara PP, Bekasi – Jakarta Kota PP, dan Parung Panjang–Tanah Abang PP," kata Eva, Sabtu (27/12/2014). 
 
Ditambahkannya, untuk perjalanan tambahan khusus tahun baru ini, kereta pertama akan berangkat dari stasiun Bogor pada 31 Desember 2014 pukul 22:00 WIB. Sementara perjalanan kereta terakhir akan tiba di stasiun Bogor pada 1 Januari 2015 pukul 03:26 WIB.
 
Dengan tambahan 14 perjalanan ini, maka pada pergantian tahun nanti, PT KCJ mengoperasikan 753 perjalanan. Saat ini PT KCJ telah mengoperasikan 739 perjalanan KRL setiap harinya yang mampu melayani hingga 750.000 pengguna. 
 
"PT KCJ menyelenggarakan Perjalanan KRL tambahan ini untuk melayani masyarakat yang ingin memperingati malam pergantian tahun di berbagai lokasi di Jabodetabek," papar dia. (Yas/Ndw)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya