Liputan6.com, Jakarta - Bank Indonesia (BI) menjadi tuan rumah dari pertemuan industri keuangan syariah dunia atau Islamic Financial Service Board (IFSB). Penyelenggaraan IFSB berlangsung dari 31 Maret hingga 2 April 2015, dihadiri otoritas sampai pelaku industri keuangan syariah dari puluhan negara yang berlangsung di Hotel Kempinski, Jakarta.
Deputi Gubernur BI, Halim Alamsyah mengungkapkan, pertemuan ini akan membahas isu-isu penting di anggota member IFSB yang dikemas dalam sebuah diskusi. Tujuannya untuk mendorong stabilitas industri keuangan berbasis syariah.
IFSB adalah International Standard Setting body yang menyusun aturan industri keuangan syariah (perbankan, pasar modal, dan asuransi) dengan tujuan untuk meningkatkan stabilitas industri keuangan syariah.
Anggota IFSB berasal dari 44 negara yang terdiri dari full members, 25 associate members dan 127 observers members. BI merupakan salah satu pendiri sekaligus menjadi full members dalam IFSB.
"Saat ini meningkatkan akses jasa keuangan sudah menjadi konsen sejumlah negara. Meningkatkan penetrasi dari perbankan syariah, salah satunya mengejar pembiayaan usaha mikro," ucap Halim dalam Pembukaan IFSB di Jakarta, Selasa (31/3/2015).
Sementara Sekretaris Jenderal IFSB, Jasem Ahmed menambahkan, lewat standar yang dikeluarkan IFSB diharapkan dapat menggeliatkan perbankan syariah untuk merilis produk-produk syariah yang bermanfaat. Mendorong keuangan inklusif supaya akses keuangan dapat lebih merata.
"Keuangan inklusif diharapkan dapat merambah semua masyarakat di semua negara," tutur Ahmed.
Pembentukan IFSB pada November 2002 memiliki manfaat bagi industri keuangan berbasis syariah. Di antaranya pemerintahan lebih baik, kemudahan menyusun aturan operasional yang merujuk pada pedoman pengaturan IFSB, dan wadah meningkatkan kompetensi di bidang keuangan syariah.
Setara dengan aturan institusional keuangan karena menganut prinsip sama namun tetap mengutamakan shariah compliance, dan menjadi ajang networking dengan institusi keuangan internasional lain khususnya di negara-negara Islam.
Pelaku Industri Keuangan Syariah Dunia Kumpul di Jakarta
Penyelenggaraan IFSB berlangsung dari 31 Maret hingga 2 April 2015.
Diperbarui 31 Mar 2015, 11:32 WIBDiterbitkan 31 Mar 2015, 11:32 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Outfit Study Tour 2025, Kombinasi Pakaian Ini Bikin Penampilan Jadi Maksimal
Hasil MotoGP Spanyol 2025: Quartararo Gagalkan Marc Marquez Pole Position Kelima Beruntun
Wanita Asal China Ini Klaim Tertular Virus Herpes dari Mikrofon Karaoke
Sinovac Jawab Kekhawatiran soal Efek Jangka Panjang Pasca 4 Tahun Vaksin Covid-19
7 Rumah Minimalis Sederhana 2 Lantai Atap Dak 50 m²-70 m² Tren 2025
Jawaban Menohok Gus Baha saat Tawasul Dianggap Syirik, Kenapa Obat Tidak?
Link Siaran Langsung Semifinal FA Cup: Nottingham Forest vs Manchester City di Vidio
Nonton Live Streaming Big Match BRI Liga 1: Persija Jakarta vs Semen Padang di Vidio
Wamentan Sudaryono Usul Penyuluh Pertanian Masuk Kopdes Merah Putih
Saksikan FTV Kisah Nyata Sore Spesial Kepercayaan Dibalas Dusta di Indosiar, Sabtu 26 April Via Live Streaming Pukul 16.30 WIB
Kang Ji Yong, Mantan Pesepakbola Korea Selatan, Meninggal Dunia di Usia 37 Tahun
7 Rumah Tingkat Ala Jepang yang Populer Diadaptasi Indonesia di 2025