Liputan6.com, New York - "Indonesia seharusnya meniru Singapura dalam mengatasi masalah infrastruktur," jelas taipan properti Indonesia Ciputra. Milyader berusia 83 tahun yang merupakan pendiri sekaligus pimpinan PT Ciputra Property Tbk, ini kagum melihat keberhasilan perencanaan kota di Singapura.
Mengutip CNBC, Senin (27/7/2015), Ciputra pun mencontoh negara tersebut dalam mengembangkan proyek ambisiusnya yang ada di Jakarta yaitu mega-proyek Ciputra World. Konsep bangunan terintergasi menjadi acuan dalam membangun Ciputra World.
"Tanah di Jakarta sudah sangat mahal. Dengan penduduk Indonesia yang mencapai 250 juta jiwa, kita harus membuat gedung tinggi, jadi saya menggunakan Singapura sebagai model" kata Ciputra kepada CNBC dalam acara 'Managing Asia'.
"Lee Kuan Yew juga panutan saya sejak 60 tahun yang lalu. Aku benar-benar mengagumi Singapura." tambah Ciputra.
Meskipun menjadi salah satu kota yang paling padat penduduknya di dunia, Singapura bisa berbangga hati karena menjadi kota taman di mana flora dan fauna hidup berdampingan di antara hiruk pikuk perkotaan. Singapura menempati peringkat satu pada Indeks Green City di Asia.
Negara yang terkenal dengan Singa Marlion tersebut menempati peringkat kedua negara teraman di dunia, menurut peringkat Economist's Intelligence Unit (EIU) yang dirilis pada Januari 2015 lalu. Untuk membuat kota lebih hidup dan terhubung Singapura memanfaatkan penggunaan teknologi, dengan tujuan menjadi 'smart nation' dalam dekade berikutnya.
Di mata Ciputra, kualitas menjadikan Singapura contoh terbaik kota layak huni, "Sebuah kota masa depan harus seperti Singapura, kota pintar berteknologi tinggi, keamanan yang baik dan tidak ada korupsi," tuturnya.
Indonesia juga perlu meniru daya saing Singapura di bidang sumberdaya manusia. "ini yang harus Indonesia pelajari dari Singapura. Jadilah kota entrepreneur. Pengusaha dengan inovasi maka kita dapat mengubah negara ini, saya senang melihat Indonesia bergerak ke arah itu," tambah Ciputra. (Ilh/Gdn)
Ciputra: Bangun Infrastruktur, Indonesia Harus Tiru Singapura
"Lee Kuan Yew juga panutan saya sejak 60 tahun yang lalu. Aku benar-benar mengagumi Singapura." tambah Ciputra.
Diperbarui 27 Jul 2015, 22:20 WIBDiterbitkan 27 Jul 2015, 22:20 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Emas Antam Hari Ini 26 April 2025 Turun Rp 21.000, Cek Rinciannya
PSU Pilkada Ganggu Tata Kelola Pemda, Tito Ajak Akademisi Evaluasi Sistemnya
Wamen PU Ungkap Pentingnya Peran Perempuan dalam Pembangunan Infrastruktur
Aturan Berpakaian di Pemakaman Paus Fransiskus, Hanya Ada 1 Jenis Perhiasan yang Diizinkan
Bersih Rapi dan Nyaman, Begini Cara Menata Dapur yang Baik Menurut Islam
Putra Wakil Direktur CIA Dilaporkan Tewas Saat Bertempur untuk Rusia di Ukraina
Wall Street Perkasa Selama Sepekan, Investor Bakal Cermati Laporan Keuangan
Solo Diusulkan Jadi Daerah Istimewa, DPR: Tak Ada Status Istimewa di Tingkat Kota, Adanya di Provinsi
Cara Menjaga Kesehatan Ginjal Saat Anda Menderita Diabetes
Harga Kripto Hari Ini 26 April 2025, Bitcoin dan Ethereum Perkasa saat Lainnya Terkoreksi
Prediksi Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid: Sengitnya El Clasico Panaskan Perebutan Gelar
Atasi Krisis Hidrologi di DAS Ciliwung, Ini Saran dari Pakar UGM