PLN Pulihkan Pasokan Listrik Usai Banjir di Pulau Bangka

Aliran listrik ke 280 pelanggan terpaksa dihentikan demi keamanan dan keselamatan warga.

oleh Pebrianto Eko Wicaksono diperbarui 30 Jan 2017, 11:42 WIB
Diterbitkan 30 Jan 2017, 11:42 WIB
(Foto: Liputan6.com/ M Syukur)
Pembangunan pembangkit listrik

Liputan6.com, Jakarta PT PLN (Persero) memulihkan pasokan listrik ke pelanggan yang mengalami pemadaman akibat banjir yang melanda wilayah Mentok Provinsi Bangka Belitung pada Sabtu (28/1/2017).

Deputi Manajer Humas-Hukum PLN Wilayah Bangka Belitung, Agus Yuswanta, mengatakan, saat banjir terjadi, 14 gardu distribusi padam, lima tiang Tegangan Menengah (TM) dan 1 tiang Tegangan Rendah (TR) rusak. Akibatnya, aliran listrik untuk 280 pelanggan terpaksa dihentikan demi keamanan dan keselamatan warga.

PLN Wilayah Bangka Belitung (Babel) pulihkan jaringan listrik secara keseluruhan di sejumlah lokasi di Mentok. ‎Sejak Minggu (29/1/2017) pukul 12.45 WIB, listrik sudah menyala semua. Pasokan listrik dialihkan dari Gardu Induk (GI) Kelapa.

"Kami menurunkan tujuh tim secara 24 jam untuk memulihkan kondisi tersebut. Semoga hari ini selesai semua," kata Agus, di Jakarta, Senin (30/1/2017).

Pemulihan jaringan listrik dilakukan bertahap mulai Sabtu malam. Titik-titik gangguan yang belum dapat diperbaiki karena tidak bisa diakses sudah berhasil dilokalisasikan, sehingga pelanggan tetap teraliri listrik. Saat ini, 37 petugas PLN sedang memperbaiki lima tiang roboh dan miring di Desa Mayang.

"Tim kami menggunakan rakit untuk seberangkan tiang listrik. Dengan dibantu warga sekitar, pekerjaan menjadi lebih cepat," kata Agus.

Hingga pukul 19.00 WIB, tinggal satu tiang yang belum berdiri. Agus pun meminta dukungan masyarakat agar ‎proses pendirian satu tingan berjalan lancar, sehingga pasokan listrik kembali normal.

"Mohon dukungan doanya, agar semua pekerjaan pemulihan dapat berjalan lancar dan selamat," tutup Agus.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya