Garuda Indonesia Masuk Daftar Maskapai Terbaik Dunia

Survei didasarkan dari kuantitas dan kualitas penilaian maskapai dari pengguna selama 12 bulan terakhir.

oleh Vina A Muliana diperbarui 12 Apr 2017, 18:01 WIB
Diterbitkan 12 Apr 2017, 18:01 WIB
 Pada 1 Mei 2017, terminal itu menjadi tempat beroperasinya penerbangan internasional maskapai Garuda Indonesia.
Pada 1 Mei 2017, terminal itu menjadi tempat beroperasinya penerbangan internasional maskapai Garuda Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Maskapai penerbangan Garuda Indonesia berhasil menyabet posisi di daftar maskapai penerbangan terbaik dunia versi TripAdvisor. Garuda Indonesia menempati posisi ke sepuluh di daftar tersebut.

Dilansir dari laman Tripadvisor.com, Selasa (12/4/2017), survei yang dilakukan TripAdvisor ini didasarkan atas kuantitas dan kualitas penilaian maskapai dari pengguna selama 12 bulan terakhir. Salah satu pengguna Garuda Indonesia menyebutkan, maskapai ini dinilai bisa memberikan pelayanan yang baik.

"Terbang dengan Garuda Indonesia selalu menyenangkan, terutama karena pelayanan yang mereka berikan," tulis review salah satu penumpang di situs TripAdvisor.

Selain Garuda Indonesia, maskapai penerbangan asal Asia Tenggara lain yang masuk dalam daftar tersebut adalah Singapore Airlines dan THAI Smile. Singapore Airlines duduk di peringkat kedua, sementara THAI Smile di peringkat 8.

Peringkat pertama maskapai penerbangan terbaik disabet oleh Emirates asal Uni Emirat Arab.

Ini bukanlah kali pertama Garuda Indonesia mendapat penghargaan internasional. Sebelumnya, maskapai ini juga mendapat predikat Most Improved Airlines dari situs AirlineRatings.com.

Tujuan wisata asal Indonesia juga masuk dalam daftar destinasi wisata terbaik. Bali duduk di peringkat pertama dalam daftar Top 25 Destinations Worldwide.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya