Dibuat oleh Babi, Lukisan Ini Terjual Rp 56,7 Juta

Babi asal Afrika Selatan ini justru memiliki kemampuan tak biasa.

oleh Vina A Muliana diperbarui 31 Jan 2018, 21:02 WIB
Diterbitkan 31 Jan 2018, 21:02 WIB
Babi yang dinamakan Pigcasso ini pandai melukis dan bisa menelurkan berbagai lukisan abstrak (mirror.co.uk)
Babi yang dinamakan Pigcasso ini pandai melukis dan bisa menelurkan berbagai lukisan abstrak (mirror.co.uk)

Liputan6.com, Johannesburg - Sebagai salah satu hewan ternak populer, babi sering dikembang biakkan untuk diambil dagingnya. Hewan yang memiliki moncong panjang dan hidung lemper ini juga merupakan jenis mamalia yang cerdas. Babi bisa dijadikan hewan peliharaan yang lebih pintar dibanding anjing dan kucing.

Berbeda dengan babi pada umumnya, Babi asal Afrika Selatan ini justru memiliki kemampuan tak biasa. Babi yang dinamakan Pigcasso ini pandai melukis dan bisa menelurkan berbagai lukisan abstrak.

Dilansir dari Mirror.co.uk, Rabu (31/1/2018), Pigcasso pertama kali dipelihara setelah diselamatkan dari sebuah peternakan di Afrika Selatan dalam kondisi menyedihkan. Kala itu, ia baru berusia empat pekan.

Namun setelah menjadi hewan peliharaan cukup lama, pemiliknya Joanne Lefson melihat babi tersebut punya bakat seni yang sangat berbeda. Mulai dari sana Pigcasso akhirnya mulai membuat lukisan beraliran abstrak.

Hebatnya lagi, lukisan hasil karya Pigcasso mampu terjual dengan harga fantastis. Salah satu lukisannya laku dibeli dengan harga 3.000 pound sterling atau Rp 56,7 juta.

"Dia tak berbeda dengan babi-babi lainnya. Dia cerdas dan penuh rasa ingin tahu," kata Joanne.

"Pembedanya adalah dia memiliki bakat hebat dalam melukis. Saya amat bangga dengan Pigcasso," lanjut Joanne lagi.

Kini, Pigcasso bisa menggelar pameran tunggal bertajuk OINK. Tidak hanya di satu tempat, pamerannya sudah berkeliling ke beberapa kota di dunia seperti Cape Town, London, Paris dan Amsterdam.

Lukisan yang dihasilkan oleh babi ini disebut-sebut mirip dengan karya dari Jackson Pollock. Sementara itu, keuntungan yang didapat dari pameran tunggal itu akan disalurkan untuk tempat penampungan hewan telantar.

Simak video pilihan di bawah ini:

Simpanse Milik Michael Jackson Hasilkan Lukisan Mahal

Jika sebuah karya seni biasanya dihasilkan dari tangan dingin seorang seniman, maka beberapa lukisan ini justru dibuat oleh sosok yang tak biasa. Seekor simpanse di Amerika Serikat mampu membuat lukisan yang nantinya dijual untuk kebutuhan amal.

Simpanse ini merupakan hewan peliharaan dari mendiang musisi Michael Jackson. Diberi nama Bubbles, primata ini telah tinggal di rumah Michael Jackson sejak 2005.

Tak tangggung-tanggung, lukisan yang dihasilkannya pun mampu terjual dengan sangat mahal. Dilansir dari nypost.com, lukisan karya Bubbles banyak yang dibeli kolektor hingga mampu mengumpulkan keuntungan mencapai US$ 3.700 atau setara Rp 50 juta.

"Primata yang melukis sangat populer dan masing-masing memiliki gaya melukis sendiri," ujar seorang direktur galeri seni bernama Yansi Meoqui.

"Beberapa orang yang membeli lukisan juga merupakan kolektor seni yang serius," tambahnya.

Hasil keuntungan penjualan lukisan Bubbles akan disumbangkan ke Center for Great Apes di Wauchula, Florida, Amerika Serikat.

Bubble pertama kali diadopsi oleh Jackson pada 1983 silam. Hewan primata ini kemudian tinggal di Neverland Ranch. Bubble selalu setia menemani sang majikan, hingga saatnya ia berubah menjadi agresif dan dipindahkan ke tempat perlindungan monyet di Florida.

Selain terkenal dengan bakat melukisnya, primata satu ini juga akan dibuatkan film sendiri di Hollywood. Nantinya, film ini akan bercerita tentang perjalanan hidup Michael Jackson dari perspektif simpanse.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya