PPSDM Geominerba Siapkan Pegawainya Jadi Pengusaha

Untuk menyiapkan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berAkhlak, PPSDM Geominerba gelar Diklat Pengembangan Potensi Pegawai BLU.

oleh Liputan6.com diperbarui 21 Des 2021, 18:06 WIB
Diterbitkan 21 Des 2021, 18:05 WIB
PPSDM Geominerba Siapkan Pegawainya Menjadi Enterpreneur
PPSDM Geominerba Siapkan Pegawainya Menjadi Enterpreneur

Liputan6.com, Jakarta Untuk menyiapkan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berAkhlak, PPSDM Geominerba gelar Diklat Pengembangan Potensi Pegawai BLU.

Bertempat di Mercure Hotel Ancol Jakarta, sebanyak 118 peserta yang merupakan pegawai PPSDM Geominerba baik PNS maupun PTT dalam mengikuti keseluruhan rangkaian diklat selama tiga hari (18-20 Desember 2021).

Materi yang akan diterima para peserta yaitu: Energize, Meaning of Work dimana peserta harus memahami lebih mendalam mengenai tanggungjawab yang diemban), para peserta juga akan diberi pemahaman mengenai proses organisasi dan kekuatan tim, dan diakhiri dengan kegiatan outdoor.

Selain itu, PPSDM Geominerba juga mendatangkan motivator wanita nomor satu di Asia, Merry Riana. Turn Crisis Into Opportunity merupakan materi yang diberikan.

"Dengan adanya diklat ini diharapkan kedepan dapat merancang strategi bertransformasi menjadi ASN yangn ber-AKHLAK," kata Kepala PPSDM Geominerba Bambang Utoro, Selasa (21/12/2021).

 

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Selanjutnya

Peran Penting UMKM Pulihkan Pertumbuhan Ekonomi
Perajin menyelesaikan kerajinan dari bahan rotan di Jakarta, Senin (13/9/2021). UMKM akan menjadi sektor dunia usaha memagang peranan penting dalam pemulihan ekonomi Indonesia karena telah berkontribusi sebagai penyumbang terbesar Produk Domestik Bruto (PDB) dalam negeri. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Dilanjutkannya, melalui kegiatan ini juga diharapkan dapat menerbitkan “core values” ASN berAKHLAK dan employer branding ASN “Bangga Melayani Bangsa”

Karena sebagai Badan Layanan Umum, PPSDM Geominerba menuntut para pegawainya untuk dapat melakukan perubahan mindset dari birokrasi menjadi entrepreneur.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya