Leg 2 Final Piala AFF 2020: Tengok Perbandingan Harga Pasar Timnas Indonesia vs Thailand

Berapa nilai pasar Timnas Indonesia dan Timnas Thailand yang akan bersaing di leg 2 final Piala AFF 2020?

oleh Natasha Khairunisa Amani diperbarui 31 Des 2021, 16:54 WIB
Diterbitkan 31 Des 2021, 16:54 WIB
Jadwal Lengkap Leg 2 Final Piala AFF Suzuki Cup 2020 : Indonesia Vs Thailand
Jadwal Lengkap Leg 2 Final Piala AFF Suzuki Cup 2020 : Indonesia Vs Thailand... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia kalah dari Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2020. Skuad Garuda menghadapi kekalahan 0-4 pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Nasional, Singapura, pada Rabu (29/12/2021).

Namun, Indonesia masih memiliki kesempatan untuk berjuang di leg kedua final Piala AFF 2020, yang akan digelar pada Sabtu, 1 Januari 2022 mendatang. 

Menyoroti Timnas Indonesia dan Thailand, berapa besar nilai pasar kedua klub sepak bola di Asia Tenggara tersebut? 

Dilansir dari laman transfermarkt.com, Jumat (31/12/2021) Timnas Thailand tercatat memiliki nilai pasar sebesar 10 juta euro atau Rp 161,1 miliar. 

Sedangkan Timnas Indonesia, tercatat memiliki nilai pasar sebesar 6,38 juta euro atau Rp 102,8 miliar. 

Asnawi Kantongi Nilai Pasar Terbesar di Antara Skuad Garuda

Foto: Pemain Kunci Timnas Indonesia dan Thailand yang Dipastikan Absen di Final Piala AFF 2020
Pratama Arhan - Pelatih Shin Tae-yong telah memastikan bahwa tidak bisa menurunkan bek kiri utama, Pratama Arhan, pada leg pertama final Piala AFF 2020 kontra Thailand. (AP/Suhaimi Abdullah)... Selengkapnya

Di Timnas Thailand, nilai pasar terbesar dikantongi oleh kapten Chanathip Songkrasin, sebesar 1,6 juta euro atau Rp 25 miliar. 

Sementara itu, Asnawi Mangkualam dari Timnas Indonesia mengantongi nilai pasar terbesar di antara skuadnya yaitu sebesar 375 ribu euro atau Rp 6 miliar.

Nilai Pasar tertinggi kedua di Timnas Indonesia dimiliki oleh Ezra Walian, yaitu sebesar 325 ribu euro atau Rp 5,2 miliar.

Sementara sang kiper Nadeo Argawinata, memiliki nilai pasar 300 ribu euro atau Rp 4,8 miliar.

Jumlah tersebut serupa dengan yang dikantongi oleh Rachmat Irianto, dan Irfan Jaya.

Infografis Perjalanan Timnas Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2020 (Liputan6.com/Triyasni)

Infografis Perjalanan Timnas Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2020
Infografis Perjalanan Timnas Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2020 (Liputan6.com/Triyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya