Liputan6.com, Jakarta Tiket Piala Dunia Bola Basket 2023 atau FIBA World Cup 2023 bakal berlangsung di 3 negara yaitu Filipina, Jepang dan Indonesia. FIBA World Cup 2023 ini berlangsung selama 17 hari mulai 25 Agustus 2023 hingga 10 September 2023.
Meski baru dimulai pada Jumat besok, namun tiket FIBA World Cup 2023 sudah bisa dibeli mulai 11 Juli 2023 lalu. Bagi para pencinta bola basket Tanah Air, FIBA menyediakan lima kategori dengan harga berbeda-beda.
Terdapat, 5 kategori tiket FIBA World Cup 2023 terdiri dari 1A, 1B, 2A, 2B, 3A, 3B, kategori 4 dan kategori 5. Untuk 1A dan B harganya mencapai 1.250.000-2.500.000 karena lokasinya berada di pinggir lapangan kanan kiri (1A), dan di belakang ring (1B). Lalu kategori 2A/B kemudian 3A/B kategori 4 dan 5.
Advertisement
Sementara itu, harga tiket kategori 2 dimulai dari Rp 500 ribu - Rp 750 ribu. Kategori 3 harganya Rp 200 ribu - Rp 500 ribu, kategori 4, Rp 125 ribu- Rp 200ribu, dan kategori 5 Rp 100 ribu- Rp 150 ribu.
Pembukaan FIBA World Cup 2023 Bakal DIbuka Jokowi
Sebelumnya, laga perdana Piala Dunia Bola Basket atau FIBA World Cup 2023 di Jakarta akan berlangsung Jumat 25 Agustus 2023. Presiden Joko Widodo dipastikan akan turut menyaksikan laga pembukaan di venue baru, Indonesia Arena yang berada di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.
Pada hari pertama FIBA World Cup 2023 di Jakarta ada dua laga yang akan digelar. Jam pertama pada sore hari mempertemukan Latvia dengan Lebanon. Malam harinya ada super big match Kanada melawan Prancis. Upacara pembukaan sendiri baru diadakan sebelum laga Kanada kontra Prancis tepatnya pada pukul 19.15 WIB.
Jokowi sudah dipastikan akan hadir menyaksikan upacara pembukaan. Oleh karena itu, khusus untuk pemegang tiket pertandingan gim kedua, pukul 20.30 WIB, Kanada versus Prancis, diharapkan untuk hadir lebih awal.
Para penonton harus datang dan masuk ke dalam Indonesia Arena tepat pada pukul 18.30 WIB. Ini guna mengantisipasi adanya penutupan akses masuk pada saat acara pembukaan, serta antisipasi mobilitas penonton yang keluar stadion pada gim pertama.
"Ini untuk mengantisipasi adanya penutupan akses masuk pada saat acara pembukaan ini oleh pihak keamanan Istana serta mobilitas penonton yang keluar stadion pada gim pertama. Jadi saya mengimbau untuk penonton game kedua agar datang lebih cepat untuk sama-sama menyaksikan opening ceremony yang meriah," kata Ketua LOC FIBA World Cup 2023 Indonesia, Budisatrio Djiwandono di Jakarta, Senin (21/8/2023).
Imbauan Bagi Penonton FIBA World Cup 2023
Bagi penonton yang hadir lebih dari jam yang telah ditentukan di atas, Budi meminta mereka untuk menunggu di luar hingga selesainya acara pembukaan. Akses masuk stadion akan kembali dibuka untuk menyaksikan gim kedua setelah acara pembukaan selesai atau saat Presiden meninggalkan tempat acara.
FIBA World Cup 2023 di Jakarta akan menggelar laga babak penyisihan di dua grup. Grup G yang dihuni oleh Spanyol, Iran, Pantai Gading, dan Brasil, serta Grup H yang berisikan Kanada, Latvia, Lebanon, dan Prancis.
Advertisement
Jadwal FIBA World Cup 2023
25 Agustus 2023
- 16.15 WIB Latvia vs Lebanon
- 20.30 WIB Kanada vs Prancis
26 Agustus 2023
- 16.15 WIB Iran vs Brasil
- 20.30 WIB Spanyol vs Pantai Gading
27 Agustus 2023
- 16.15 WIB Lebanon vs Kanada
- 20.30 WIB Prancis vs Latvia
28 Agustus 2023
- 16.15 WIB Pantai Gading vs Iran
- 20.30 WIB Brasil vs Spanyol
29 Agustus 2023
- 16.45 WIB Lebanon vs Prancis
- 20.30 WIB Kanada vs Latvia
30 Agustus 2023
- 16.45 WIB Pantai Gading vs Brasil
- 20.30 WIB Iran vs Spanyol