Liputan6.com, London: Lukas Podolski sesumbar Arsenal akan menyingkirkan Wigan Athletic dalam laga semifinal Piala FA nanti malam. Apalagi The Gunners bertekad untuk mengakhiri dahaga gelar selama sembilan tahun terakhir.
Arsenal kemungkinan akan tampil tanpa 11 penggawanya nanti malam. Namun, mereka tetap menjadi favorit karena menjadi satu-satunya tim besar yang tersisa di kompetisi ini.
"Jika kami mampu tampil semangat, penuh daya juang, dan tampil seperti biasanya. Maka Wigan tak mungkin menang lawan kami," kata Podolski sesumbar seperti dilansir London Evening Standard.
"Kami cukup kuat untuk mengalahkan mereka. Terlebih laga ini dimainkan di London, dekat rumah kami. Jadi atmosfer pertandingan pasti sangat menarik."
Meski demikian Podolski tak mau menganggap remeh lawannya. Apalagi The Latics telah menyingkirkan Manchester City di babak sebelumnya.
"Mereka pasti sangat berkonsentrasi di laga ini. Jadi laga ini takkan mudah," ujar pemain timnas Jerman itu menjelaskan.
"Yang pasti kami berjanji untuk mengeluarkan seluruh kemampuan agar lolos ke final. Kita lihat saja hasilnya di lapangan nanti," katanya bertekad.
Podolski: Tak Ada Kesempatan Wigan Untuk Menang
The Gunners bertekad untuk mengakhiri dahaga gelar selama sembilan tahun terakhir.
Diperbarui 12 Apr 2014, 17:04 WIBDiterbitkan 12 Apr 2014, 17:04 WIB
Selebrasi Lukas Podolski setelah mencetak gol ke gawang Fulham pada pertandingan Liga Inggris antara Fulham melawan Arsenal di Stadion Craven Cottage, London Sabtu 24 Agustus 2013. (AFP/Carl Court)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Pesona Luna Maya Pakai Hijab, Penampilannya Semakin Anggun dan Tetap Modis
Film Animasi Jumbo Pecah Rekor, Momen Kebangkitan Sinema Anak Indonesia?
Manchester United Dapat Senjata Tambahan di Momen Krusial
Kerik Gigi Suku Mentawai, Ritual Kecantikan yang Menahan Sakit
Lonjakan Pendaftar PPSU, Cermin Sulitnya Cari Kerja?
KPK Sita Mobil Ridwan Kamil Terkait Kasus Dugaan Korupsi BJB
UNTR Tebar Dividen Final Rp 1.484 per Saham, Catat Tanggal Pembayarannya
343 TPA Ditutup, Pakar UGM Ingatkan Kesadaran Baru Pengelolaan Sampah
El Clasico di Final Copa del Rey! Barcelona vs Real Madrid, Siapa Juaranya?
Exploring the Fascinating World of the Japanese Zodiac
Selain Versace, Ini Merek Barang Mewah dari Grup Prada
Makan Bergizi, Jurus Jitu Mengembangkan Individu Berkualitas