Tekuk Persebaya, Persib Tinggal Selangkah ke Semifinal ISL

Kemenangan 3-1 Persib Bandung atas Persebaya Surabaya di putaran kedua babak delapan besar membuka peluang lolos ke semifinal ISL.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 22 Okt 2014, 17:40 WIB
Diterbitkan 22 Okt 2014, 17:40 WIB
Makan Konate
Makan Konate Persib Bandung Persebaya Surabaya Indonesia Super League ISL... Selengkapnya

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung tinggal selangkah lagi melaju ke semifinal Indonesia Super League (ISL). Ini menyusul kemenangan 3-1 atas Persebaya Surabaya pada putaran kedua babak delapan besar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Rabu (22/10/2014) petang WIB.

Kemenangan ini memantapkan posisi Persib di puncak klasemen Grup 2 dengan poin 10 dari empat pertandingan. Persib cuma butuh hasil imbang di dua laga sisa kontra Mitra Kukar dan Pelita Bandung Raya, yang sama-sama memiliki poin 4. Sementara Persebaya yang memiliki poin tiga masih punya peluang ke semifinal dengan catatan harus harus memenangi dua laga terakhir.

Bermain di depan ribuan bobotoh, sebutan suporter Persib, Ferdinand Sinaga dan kawan-kawan gagal mencetak gol ke gawang Persebaya meski mendominasi jalannya pertandingan di babak pertama. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Di awal babak kedua, dua kesempatan yang dimiliki Persebaya nyaris berujung gol. Pertama, sepakan keras Pacho Kenmogne di menit ke-48 digagalkan mistar gawang. Semenit kemudian, giliran tendangan spekulasi Novri Setiawan yang masih melayang tipis di atas mistar gawang I Made Wirawan.

Persib Bandung Lawan Persebaya Surabaya

Persib mencoba membalas melalui Makan Konate dan Ferdinand. Namun, belum membuahkan gol. Begitu juga dengan Tantan di menit ke-63. Berdiri bebas di depan mulut gawang, Tantang melapaskan sepakan keras menyambar bola muntah dari Jendry. Akan tetapi, sepakannya membentur tiang gawang.

Belum juga mencetak gol, pelatih Persib Djadjang Nurjaman memainkan M Ridwan di menit ke-68 menggantikan Atep. Dua menit berselang, Persib mendapat hadiah penalti setelah bola tendangan Jufriyanto menyentuh tangan Pupo di kotak terlarang. Konate yang menjadi eksekutor penalti sukses menjalankan tugasnya.

Unggul 1-0 membuat para pemain Persib semakin percaya diri. Sementara itu, pelatih Persebaya Rahmad Darmawan memainkan Bayu Subo Seto menggantikan Mochammad Zainal Haq di menit 76 dan Fandi Eko Utomo dengan menarik keluar Novri dua menit kemudian.

Namun, koordinasi yang lemah di lini pertahanan membuat gawang Persebaya kembali kebobolan di menit ke-83. Menerima umpan terobosan dari lini tengah, Konate dengan mudah melewati bek Persebaya dan mengecoh kiper Jendry. Skor pun berubah 2-0.

Ferdinand mencetak gol ketiga untuk Persib di menit ke-90 lewat sundulan meneruskan Jibril Coulibaly. Persebaya mendapat gol hiburan di menit ke-92 lewat sepakan keras Emmanuel Kenmogne. Skor 3-1 tidak berubah hingga laga usai untuk kemenangan Persib.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya