Liputan6.com, Milan- Setelah melalui proses berliku, Silvio Berlusconi akhirnya jadi menjual saham klub raksasa Italia AC Milan kepada konglomerat Thailand Bee Taechaubol. Tapi pria yang akrab disapa Mr Bee itu tidak akan menjadi pemilik mayoritas Milan.
Sudah sejak beberapa bulan terakhir Mr Bee dikabarkan akan membeli saham Milan. Tapi negosiasi tidak kunjung kelar.
Mr Bee diyakini ingin menjadi pemilik mayoritas sehingga negosiasi cukup alot mengingat Berlusconi masih belum mau melepas Milan sepenuhnya.
Konglomerat muda Thailand itu akhirnya setuju hanya membeli 48 persen saham Milan. Dengan demikian Berlusconi melalui perusahaan Fininvest masih memegang kendali terhadap I Rossoneri.
"Konsorsium yang diwakili oleh Mr Taechaubol akan mengakuisisi saham minoritas 48 persen. Draf kesepakatan, yang akan diperiksa secara detail, menjamin kontrol klub tetap di tangan Presiden Silvio Berlusconi dan Fininvest, yang akan mempertahankan saham mayoritas 52 persen," demikian pernyataan bersama dari Fininvest dan Taechaubol.
Mr Bee akan merampungkan pembelian 48 persen saham Milan dalam kurun delapan pekan mendatang. Dia harus mengeluarkan dana yang diperkirakan mencapai 480 juta euro.
Dana segar dari Mr Bee bisa digunakan Milan untuk merombak tim. Musim ini rival sekota Inter Milan itu terpuruk dan kembali gagal lolos ke Liga Champions.
Langkah awal pembenahan Milan akan dimulai dengan menunjuk Sinisa Mihajlovic sebagai pelatih baru. (Tho/Ian)
Konglomerat Thailand Resmi Miliki Saham AC Milan
Mr Bee cuma membeli 48 persen saham Milan.
Diperbarui 06 Jun 2015, 12:07 WIBDiterbitkan 06 Jun 2015, 12:07 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Moratorium Pekerja Migran ke Saudi Dicabut, PKB Ingatkan Pemerintah Tidak Gegabah
Lakukan Peninjauan Langsung, Kementerian ESDM dan Pertamina Pastikan Pasokan dan Layanan BBM di Palembang Aman
7 Metode Alami untuk Menghilangkan Flek Hitam di Wajah Secara Efektif
Bolehkah Wanita Haid I'tikaf? Ini Penjelasan Lengkap Ulama
Kronologis Teror Kepala Babi Terhadap Wartawati Tempo
Wagub Jawa Barat Tebar Janji Wisata Tanpa Pungli Saat Libur Lebaran
Bank Tanah Tawarkan Lahan untuk 3 Juta Rumah, Ini Lokasinya
Menurut UAH, Siksa Paling Ringan di Neraka Naik Turun Seperti Teh Celup
7 Potret Maia Estianty Buka Puasa Bareng 3 Calon Mantu, Bikin Momen Lebih Sempurna
Daftar Direksi dan Komisaris Hasil Merger EXCL & FREN, Arsjad Rasjid Jadi Komisaris Utama XLSMART
BMKG Ungkap Potensi Tsunami Ancam Mudik Lebaran 2025, Underpass Bandara YIA Masuk Zona Rawan
Taiwan Tingkatkan Anggaran Pertahanan untuk Modernisasi Militer