Liputan6.com, Manchester - Manchester City selangkah lagi akan mendapatkan gelandang serang WfL Wolfsburg Kevin de Bruyne. Pemain berkebangsaan Belgia itu segera resmi jadi milik City sebelum akhir pekan ini.
City sangat ingin memiliki De Bruyne setelah melihat penampilan ciamiknya di musim lalu bersama Wolfsburg. Pemuda 24 tahun itu merupakan pemain terbaik Bundesliga musim lalu. De Bruyne sangat tajam dan juga jadi raja assists di Bundesliga.
Negosiasi The Citizens dengan Wolfsburg mengalami kemajuan besar. Agen De Bruyne, Patrick De Koster, memperkirakan kliennya akan resmi dibeli City hari ini, Kamis (27/8/2015).
"Belum ada kesepakatan akhir dengan City. Mungkin akan ada besok (hari ini)," terang De Koster seperti diberitakan Sportsmole.
Kabarnya City harus mengeluarkan dana 74 juta euro untuk memiliki mantan pemain Chelsea ini. Tawaran mewah dari City ini membuat Wolfsburg tak kuasa mempertahankan De Bruyne.
De Bruyne akan jadi rekrutan keempat City di musim panas ini setelah bek Nicolas Otamendi, winger Raheem Sterling dan gelandang Fabian Delph.
Menarik dinanti apakah De Bruyne bisa sesukses di Wolfsburg ketika bergabung dengan City. Pasalnya dia sebelumnya pernah mengalami gagal di Liga Premier bersama CHelsea. Saat itu De Bruyne lebih banyak dicadangkan. (Tho/Ary)
Pemain Buangan Chelsea Segera Gabung City
Transfer pemain 24 tahun ini diperkirakan rampung sebelum akhir pekan.
Diperbarui 27 Agu 2015, 09:15 WIBDiterbitkan 27 Agu 2015, 09:15 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tata Kelola Pemerintahan Banyuwangi Raih Predikat "Kinerja Tinggi" dari Kemendagri
Zodiak Hari Ini, 26 April 2025: Cancer Jangan Segan Minta Tolong, Aquarius Bukalah Pintu Maaf
Kasus Pembunuhan Nakhoda KM Poseidon 03 Terungkap, Dibuang ke Laut karena Tegur ABK
Update Genshin Impact Versi 5.6 Rilis 7 Mei 2025! Escoffier dan Ifa Gabung, Ada Event Baru Apa Lagi?
Berebut Bintang Barcelona, Al-Hilal Tawarkan Rp5,2 Triliun untuk Usir Minat Klub Inggris
Ujang, Panggilan Akrab yang Mulai Pudar dalam Budaya Sunda
8 Kombinasi Warna Cat Dinding yang Cocok untuk Introvert dan Ekstrovert, Saran Ahli
VIDEO: Mantan Kades Banyuwangi Ditangkap Polisi Diduga Korupsi Rp1,3 Miliar
Soulmate Predictions Zodiac Signs 2025: A Comprehensive Guide
VIDEO: Donald Trump Berangkat ke Roma untuk Pemakaman Paus Fransiskus
Motor yang Dipakai Angkut Mayat Ternyata Milik Korban, Ini Motif Pelaku
Profil Choi Sooyoung SNSD, Idol K-Pop Ikonis yang Debut dalam Film Hollywood Ballerina dari Jagat John Wick