Djanur Khawatir Persib Gugup di Laga Pembuka Piala Presiden

Pada laga perdana Grup A Piala Presiden, Persib akan melawan Persiba Balikpapan.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 31 Agu 2015, 21:33 WIB
Diterbitkan 31 Agu 2015, 21:33 WIB
Djadjang Nurdjaman
Djadjang Nurdjaman (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman khawatir anak asuhnya akan terserang virus gugup dalam laga pembuka Piala Presiden nanti. Kekhawatiran tersebut dikarenakan Persib telah absen lama sejak tidak adanya pertandingan akibat kisruh antara PSSI dan Kemenpora.

Pada laga perdana Grup A Piala Presiden, Persib akan melawan Persiba Balikpapan. Pertandingan akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (2/9/2015).

"Biasanya pada pertandingan pertama siapa saja suka nervous (gugup). Mudah-mudahan bisa teratasi," kata Djadjang saat ditemui di Mess Persib, Senin (31/8/2015).

Menurutnya ada dua faktor yang bisa membuat Persib keluar dari ketegangan laga pembuka. Dua faktor itu adalah menikmati permainan dan mental pemain.

Pria yang akrab disapa Djanur ini memiliki keyakinan Firman Utina Cs memiliki mental juara. Hal itu terbukti dengan raihan juara pada kompetisi ISL 2014 lalu. "Siapa yang bisa enjoy dalam pertandingan nanti akan memenangkan pertndingan," jelasnya.

"Selain itu mental para pemain jelas sangat dibutuhkan dan saya percaya kepada mental anak-anak dan anak-anak bisa mengatasinya," tutupnya. (Ary/Rco)


Baca Juga:
TRIVIA: Cek Pengetahuan Kamu Soal Piala Presiden di Sini
Piala Presiden: 10 Pemain PSM Pecundangi Gresik United
Video Drama Rossi vs Marquez di MotoGP Silverstone

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya