Fakta Menarik Usai MU Libas Southampton

Tim asuhan Louis van Gaal unggul tipis 3-2 atas tuan rumah.

oleh Rama Dani diperbarui 21 Sep 2015, 17:24 WIB
Diterbitkan 21 Sep 2015, 17:24 WIB
20150921-Liga-Inggris--Southampton-Manchester-United
Penyerang MU, Anthony Martial melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Southampton pada lanjutan Liga Premier Inggris di Stadion St. Mary, Minggu (20/9/2015). MU menang atas Southampton dengan skor 3-2. (Reuters/Stefan Wermuth)

Liputan6.com, Southampton - Manchester United menempel Manchester City di puncak klasemen sementara Premier League. Mereka sekarang hanya terpaut dua poin saja.

Itu terjadi setelah MU sukses mendulang kemenangan melawan Southampton. Dalam laga di St Mary's Stadium, tim asuhan Louis van Gaal unggul tipis 3-2 atas tuan rumah.

Pada pertandingan itu penyerang muda, Anthony Martial mencetak dua gol. Sedangkan gol lain MU dihasilkan oleh Juan Mata. Pemain lain yang dianggap sebagai pahlawan kemenangan MU adalah kiper David De Gea.

Dia melakukan sejumlah penyelamatan gemilang, termasuk ketika menghalau tandukan keras Jose Fonte dengan satu tangan di menit-menit akhir pertandingan.

MU bermain sangat efektif. Terbukti dari data Sky Sport, pada laga itu mereka cuma melakukan tiga tembakan ke arah gawang dan ketiganya langsung berbuah gol. Catatan yang sama ketika mereka mengalahkan Liverpool pekan lalu.

Gelandang MU, Juan Mata (kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Southampton pada lanjutan Liga Premier Inggris di Stadion St. Mary, Minggu (20/9/2015). MU menang atas Southampton dengan skor 3-2. (Reuters/Stefan Wermuth)

5 Fakta Menarik

Berikut ini adalah data dan fakta lain dari laga MU vs Southampton:

1. MU tidak pernah mencatat clean sheet dalam delapan penampilan terakhir mereka melawan Southampton.

2. Martial menjadi pemain ketiga MU yang sukses mencetak gol dalam dua penampilan awalnya di Premier League, sama seperti Louis Saha dan Federico Macheda.

3. MU membalikkan keunggulan atas Southampton dalam delapan kesempatan di Premier League, paling sering dibandingkan ketika menghadapi tim lain.

4. 14 dari 16 gol Graziano Pelle di Premier League buat Southampton lahir di St Mary's Stadium, 88 persen.

5. Lima pertemuan antara Ronald Koeman dan Louis van Gaal (Premier League dan Eredivisie) selalu berakhir dengan kemenangan bagi tim tamu. (Jnp/Ary)


Pemain Manchester United, Anthony Martial, mencetak gol kedua ke gawang Southampton dalam lanjutan Liga Premier Inggris di Stadion St. Mary, Southampton, Minggu (20/9/2015). (Reuters/Stefan Wermuth)

Baca juga:

Piala Presiden Berakhir, Osas Saha Mengais Rezeki Lewat Tarkam

6 Pemain Ini Patah Kaki seperti Luke Shaw

Fans Manchester United Tewas Ditikam 20 Orang di London

6 Pesepakbola Eropa yang Bikin Hati Wanita Indonesia Lumer

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya