Gabung Grup Neraka, Surabaya United Mengaku 'Underdog'

Surabaya United akan bersaing dengan tiga raksasa ISL, Pusamania Borneo FC (PBFC), Persipura Jayapura, dan musuh bebuyutan, Arema Cronus.

oleh Yanuar H diperbarui 13 Des 2015, 07:04 WIB
Diterbitkan 13 Des 2015, 07:04 WIB
Surabaya United (Liputan6.com)
Surabaya United berlatih jelang babak 8 besar Piala Jenderal Sudirman (Ahmad Zaini/Liputan6)... Selengkapnya

Liputan6.com, Yogyakarta - Surabaya United merendah jelang laga 8 besar Piala Jenderal Sudirman 2015. Pelatih Ibnu Grahan menilai kekuatan timnya masih dibawah tiga klub lainnya yang tergabung di Grup E.

Ya, Surabaya United akan bersaing dengan tiga raksasa ISL, Pusamania Borneo FC (PBFC), Persipura Jayapura, dan musuh bebuyutan, Arema Cronus. Laga perdana akan dijalani Evan Dimas dan kawan-kawan sore nanti melawan PBFC.



"Dari semuanya, kami ini underdog karena bermaterikan pemain muda. Persipura, Arema, dan Borneo tim bagus semua, dan kita banyak belajar dari mereka," ujar Ibnu Grahan dalam jumpa pers di Makorem 072 Pamungkas, Yogya, Sabtu (12/12/2015).

"Tapi kalau ada momen menang tentu akan kita ambil. Semua punya peluang yang sama karena tidak ada hasil seri di turnamen ini," katanya menambahkan.

Ibnu membawa 20 pemain ke Yogya menghadapi perlawanan Persipura, Arema dan PBFC. Dan ia mengaku timnya tidak bertumpu pada satu atau dua pemain saja.

"Kita main kolektif dan andalkan kerjasama tim. Terpenting di sepak bola bukan kondisi individu, tapi kondisi grup," ujarnya.

Baca Juga

  • Agen: Benzema Dibenci karena Bukan Pribumi
  • Liga Super Tiongkok Siapkan Rp 1,5 Triliun Boyong Rooney
  • Intip Infografis Top Scorer Liga Champions Musim Ini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya