'Roma dan Napoli Bagus, Tapi Scudetto Masih Milik Juventus'

Juventus saat ini berada di puncak klasemen Serie Adengan 45 poin. Bianconeri unggul empat angka dari Roma di posisi kedua.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 11 Jan 2017, 16:30 WIB
Diterbitkan 11 Jan 2017, 16:30 WIB

Liputan6.com, Turin - Legenda sepak bola Italia Roberto Baggio mengakui AS Roma dan Napoli adalah tim yang bagus. Namun begitu, di matanya, Juventus masih terkuat dan akan keluar sebagai juara Serie A musim ini.

Juventus saat ini berada di puncak klasemen Serie A dengan 45 poin. Bianconeri unggul empat angka atas Roma di posisi kedua. Namun, Juventus masih menyisakan satu pertandingan lebih banyak dari Giallorossi.

"Anda tidak memenangkan lima Scudetto berturut-turut sebagai kebetulan. Juventus melakukannya dengan sangat baik dan favorit untuk juara lagi, bahkan jika ada tim seperti AS Roma yang melakukan dengan sangat baik," kata Baggio seperti dilansir Ansa.

"Juventus adalah klub besar dan memiliki organisasi yang memberikan dasar kuat, yang memungkinkan pemain untuk memberikan yang terbaik dan fokus hanya pada sepak bola. Skuat tahu ada klub di belakang mereka yang akan mendukung setiap kebutuhan mereka."

Roma dan Napoli dalam beberapa tahun terakhir terus berusaha mengejar Juventus. Namun, mereka belum berhasil hingga kini.

"Roma yang dilatih Luciano Spalletti dan Napoli bersama Maurizio Sarri bermain sepak bola yang sangat baik. Mereka sangat menghibur dan mencapai sukses melalui gaya sepak bola yang tidak semua orang dapat berikan," Baggio mengakhiri.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya