Liputan6.com, London - Pelatih Bayern Muenchen, Carlo Ancelotti mengingatkan timnya untuk mewaspadai serangan balik Arsenal dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (8/3/2017) dini hari WIB di Emirates Stadium. Ancelotti berusaha agar timnya menghindari hasil buruk melawan tim terluka seperti Arsenal.
Di leg pertama, Bayern mampu menang dengan skor 5-1 atas The Gunners. Meski mengantongi hasil tersebut, Ancelotti enggan terlalu percaya diri. Kekalahan 3-1 Arsenal dari Liverpool di Liga Inggris akhir pekan lalu juga dianggap Ancelotti bukan sebuah keuntungan.
Baca Juga
Ancelotti menyadari, keunggulan yang cukup besar dengan cepat dapat menghilang di kompetisi Eropa. Pelatih asal Italia ini pernah melatih AC Milan, yang terkenal saat menyia-nyiakan keunggulan tiga gol di babak pertama sebelum kalah dalam adu penalti melawan Liverpool di final Liga Champions 2005.
Kekalahan luar biasa di Istanbul itu terjadi hanya selang setahun setelah Ancelotti menyaksikan Milan menyia-nyiakan keunggulan 4-1 di leg pertama perempat final Liga Champions ketika Deportivo La Coruna membalikkan keadaan untuk menang agregat dengan skor 5-4.
"Saya mencoba untuk melupakannya, tetapi saya tidak bisa. Ini adalah keindahan sepak bola. Anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi," kata Ancelotti, seperti dilansir AFP.
"Saya pikir pengalaman itu baik untuk saya, agar dapat menghindari masalah semacam itu. Besok bisa menjadi saat yang tepat untuk menunjukkan bahwa kami sudah fokus sejak awal," ujarnya.
Advertisement
Periode Buruk Arsenal
Saat ini, Arsenal sedang dalam periode buruk usai kekalahan atas Liverpool di Liga Premier Inggris. Kekalahan ini memicu sejumlah kabar terkait keretakan hubungan pelatih Arsene Wenger dan penyerang Alexis Sanchez
Oleh karena itu, tampaknya peluang klub London itu untuk lolos ke fase selanjutnya sangat kecil. Namun, Ancelotti, yang merupakan bekas bos Chelsea dan Real Madrid, tidak ingin meremehkan Arsenal.
Ancelotti memperingatkan potensi bahaya dari klub tuan rumah yang sedang terluka tersebut.
"Saya berharap para pemain tidak lengah. Saya berbicara dengan mereka dan mereka juga sudah fokus. Mereka tahu awal permainan akan berat. Kami tidak akan mempertimbangkan keuntungan yang kami punya," jelas Ancelotti.
"Kalau kau tidak bermain baik dan kau menjadi sedikit kendor, bagi tim itu masalah, mungkin permainan seperti ini merupakan peluang bagi Arsenal untuk menyelesaikan masalah," paparnya.
Advertisement