Ronaldo Bela Donnarumma yang Dicap Pengkhianat AC Milan

Negosiasi perpanjangan kontrak Donnarumma di AC Milan berjalan alot.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 28 Jun 2017, 21:30 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2017, 21:30 WIB
Gianluigi Donnarumma
Penjaga gawang AC Milan asal Italia, Gianluigi Donnarumma. (AFP/Filippo Monteforte)

Liputan6.com, Milan - Mantan pemain AC Milan Ronaldo Luís membela kiper Gianluigi Donnarumma yang dalam situasi terpojok di San Siro. Menurut Ronaldo, penggemar harus menghormati apa pun keputusan kiper 18 tahun itu.

"Terlalu banyak perasaan, terlalu banyak emosi, bahkan dari Milanisti. Hati itu penting, tapi bukan pemain yang memutuskan sepak bola akan menjadi masalah besar di mana setiap orang mendapatkan uang," kata Ronaldo kepada Gazzetta dello Sport.

Negosiasi perpanjangan kontrak Donnarumma di AC Milan berjalan alot. Sang kiper sempat memutuskan takkan memperpanjang kontraknya di San Siro. Hal ini menimbulkan kemarahan fans. Donnarumma lalu berubah pikiran dan bersedia bernegosiasi ulang usai Piala Eropa U-21 berakhir.

"Mungkin para pemain paling rentan. Saya tidak berada di pihak Donnarumma. Saya hanya mengatakan bahwa Anda harus berhati-hati dalam menilai. Dia memiliki hak yang sangat jelas untuk memilih. Dia harus bisa memilih di mana dia paling dihargai dan termotivasi," ujarnya.

"Itu juga bisa berarti di AC Milan, tapi setiap orang memiliki tantangan sendiri dan Anda harus menghormatinya. Saya sering berganti tim, itu benar, itu seringkali pilihan sulit, tapi selalu menjadi tantangan penting."

Beberapa klub besar dikabarkan telah mengantre untuk mendapatkan jasa Donnarumma. Mulai dari Paris Saint-Germain, Juventus, Manchester United, dan Real Madrid.

"Bisakah dia pergi ke Real Madrid? Bursa transfer bukan keahlian saya. Saya membaca bahwa Donnarumma disukai, tapi itu normal. Pemain hebat selalu disambut di Madrid. Mereka wajib memantau situasinya," Ronaldo menambahkan.

Saksikan video menarik berikut ini:

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya