Kocaknya Bek Barcelona Joget PPAP Bareng Pikotaro

Pique dan beberapa pemain Barcelona lainnya sedang berada di Jepang.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 12 Jul 2017, 09:48 WIB
Diterbitkan 12 Jul 2017, 09:48 WIB
Gerard Pique_(AFP/Cesar Manso)
Bek Barcelona, Gerard Pique. (AFP/Cesar Manso)

Liputan6.com, Tokyo - Bek Barcelona, Gerard Pique, kembali menjadi sorotan di jejaring sosial, Instagram. Kali ini bukan soal perseteruannya dengan bek Real Madrid, Sergio Ramos, melainkan aksi kocaknya bersama Pikotaro.

Saat ini, Pique dan beberapa pemain Barcelona lainnya sedang berada di Jepang. Mereka menjadi duta besar Los Blaugrana --sebutan Barcelona-- di kawasan Asia.

Pada Rabu (12/7/2017), Pique dijadwalkan bakal menjadi bintang tamu di acara pengumuman sponsor baru Barcelona, Rakuten. Sebelum acara tersebut, Pique bertemu dengan Pikotaro.

Penyanyi pop asal Jepang itu langsung mengajak Pique bernyanyi dan joget, PPAP (Pen-Pineapple-Apple-Pen). Lagu ini sempat menjadi viral di Jepang, bahkan Indonesia.

Dalam video yang diunggahnya di Instagram, Pique terlihat mengenakan selendang khas Pikotaro. Aksinya ini mengundang gelak tawa dari follower-nya.

"Kekonyolan dari seorang Pique. Hahaha," tulis pemilik akun @molina_molina_9.

"Saya berpikir keras setiap melihat video ini. Hahaha," timpal pemilik akun @bico_ester mengomentari unggahan bek Barcelona sejak 2008 itu.

 

PPAP

A post shared by Gerard Piqué (@3gerardpique) on

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya