Gerrard: MU Calon Kuat Juara Liga Inggris

Musim lalu MU hanya finis di posisi keenam Liga Inggris.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 07 Agu 2017, 14:30 WIB
Diterbitkan 07 Agu 2017, 14:30 WIB
Steven Gerrard
Gerrard menilai MU layak menjadi juara Liga Inggris musim ini. (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, Manchester - Steven Gerrard tidak menampik MU bisa menjadi juara Liga Inggris musim ini. Legenda Liverpool itu menilai Setan Merah semakin berkembang di bawah Jose Mourinho.

Musim lalu, MU hanya finis di posisi keenam Liga Inggris. Namun, mereka meraih treble winners yakni Liga Europa, Community Shield, dan Piala Liga Inggris.

Musim ini Mourinho pun menargetkan timnya menjadi kampiun di Liga Inggris. Ia juga membeli tiga pemain baru untuk memperkuat skuatnya.

"Saya pikir MU sedang menuju arah yang benar. Tentu saja mereka bisa bersaing untuk merebut gelar Liga Inggris," kata Gerrard seperti dilansir Manchester Evening News.

"Tinggal menunggu waktu saja MU melengkapi skuat yang ada. Yang jelas mereka semakin kuat," ujarnya menambahkan.

Gerrard juga tak sungkan memuji kualitas dua pemain baru MU, yakni Nemanja Matic dan Romelu Lukaku.

"Lukaku telah membuktikan kualitasnya di Liga Inggris. Sementara Matic pembelian brilian," kata Gerrard. *

Saksikan video menarik berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya