Purwakarta Songsong Asian Games Lewat Gowes Pesona Nusantara

Kegiatan olahraga seperti Gowes Pesona Nusantara jadi momentum bagus sambut Asian Games bagi Purwakarta.

oleh Defri Saefullah diperbarui 20 Agu 2017, 21:15 WIB
Diterbitkan 20 Agu 2017, 21:15 WIB
Gowes Pesona Nusantara
Gowes Pesona Nusantara dijadikan momentum songsong Asian Games 2018 oleh Purwakarta (dok: Kemenpora)

Liputan6.com, Jakarta - Gowes Pesona Nusantara (GPN) 2017 sambangi Kabupaten Purwakarta pada Minggu (20/8/2017). Pemkab Purwakarta menjadikan kegiatan ini untuk merayakan HUT ke-72 Republik Indonesia dan juga menyongsong bakal digelarnya Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang.

Purwakarta menjadi kota ke-72 dari 90 kabupaten/kota yang akan dilalui Gowes Pesona Nusantara. Wakil Bupati Purwakarta, Dadan Koswara menyambut baik kehadiran GPN. Apalagi Purwakarta menjadi Kabupaten/Kota ke-72 atau sama dengan usia kemerdekaan Republik Indonesia.

"Berkah dan kepercayaan ini menjadi motivasi seluruh masyarakat dan jajaran Pemkab Purwakarta untuk membangun daerah, membangun bangsa serta menjaga keutuhan NKRI, sebagaimana semangat kemerdekaan yang digelorakan," kata Koswara seperti rilis yang diterima media.

Gowes Pesona Nusantara ini, dikatakannya,sekaligus mengajak segenap masyarakat Purwakarta mendukung hajatan nasional penyelengaraan Asian Games 2018 mendatang.

"Sukses olahraga nasional tentunya juga sukses menjadi tuan rumah Asian Games XVIII tahun 2018," ujar Dadan didampingi Kadisporaparbud Kabupaten Purwakarta, Agus Hasan.

Sementara itu, Asdep Pengelolaan Olahraga Rekreasi Kemenpora, Hamka Hendra Noer mengatakan, program GPN ditujukan agar masyarakat mau berolahraga. Minimal masyararakat mau berjalan 1.000 langkah setiap hari.

Kegiatan GPN etape ke-72 di Kabupaten Purwakarta berlangsung meriah. Sekitar 2.000 lebih peserta memadati Lapang Sehate, sejak pagi hari.Peserta yang terdiri dari masyarakat umum, klub sepeda serta komunitas bersepada di Kabupaten Purwakarta. Mulai anak-anak hingga manula tampak bersemangat mengikuti acara ini hingga selesai.

Sebelumnya Gowes Pesona Nusantara ditandai oleh penyerahan tanah dan air dari Kabupaten Purwakarta yang diambil dari sumber yang sama di Kecamatan Plered.

Saksikan juga video di bawah ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya