5 Klub dengan Nomor Punggung Tak Bertuan di Liga Inggris

Ini nomor punggung yang tidak terpakai di klub-klub papan atas Liga Inggris.

oleh Tyo Harsono diperbarui 25 Sep 2017, 19:02 WIB
Diterbitkan 25 Sep 2017, 19:02 WIB
Logo Premier League
Logo Premier League. (Footyheadline).

Liputan6.com, Jakarta - Telah enam pekan Liga Inggris 2017/18 bergulir. Namun, ada beberapa nomor di klub-klub elite Inggris tidak bertuan.

Liga Inggris memang memiliki aturan yang cenderung bebas pada penentuan nomor punggung. Setiap pemain berhak memakai nomor berapa pun, asalkan jaraknya tidak terlalu jauh dari nomor punggung terbesar di timnya.

Aturan tersebut berbeda dengan kompetisi lain seperti La Liga yang mewajibkan seluruh peserta mengisi nomor punggung satu hingga 25. Alhasil, banyak pemain di Liga Inggris memiliki nomor punggung yang tidak biasa.

Padahal, nomor punggung kerap menjadi identitas para pesepak bola, tidak terkecuali di Premier League. Sebagai contoh, Steven Gerrard dengan nomor punggung delapan, Ryan Giggs yang kerap mengenakan nomor 11, atau nomor 14 yang diasosiasikan dengan Thierry Henry.

Tidak hanya itu, beberapa kesebelasan Premier League juga memiliki nomor punggung legendaris yang tidak diberikan kepada sembarang pemain. Seperti nomor punggung tujuh di Manchester United atau nomor 25 di Chelsea.

Akan tetapi, beberapa nomor punggung itu tidak terpakai pada Liga Inggris 2017-2018. Ketakutan tidak mampu memenuhi ekspektasi menjadi alasan tidak ada berani yang memakai nomor-nomor tersebut.

Lantas, nomor punggung berapa yang tidak terpakai di klub papan atas Liga Inggris pada musim 2017-2018? Berikut ini situs Footy Headlines merangkumnya:

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Arsenal

arsenal-5-131229c.jpg
Kiper Wojciech Szczesny merangkul Per Mertesacker di pluit akhir merayakan kemenangan pada pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Newcastle United vs Arsenal di St James 'Park, Inggris, (29/12/13). (AFP/Ian Macnicol)

Nomor punggung satu identik dengan posisi kiper. Namun, saat ini tidak ada satu pun kiper Arsenal yang mengenakan nomor tersebut.

Kiper utama Arsenal, Petr Cech, mengenakan nomor punggung 33. Sedangkan kiper cadangan David Ospina mengenakan nomor punggung 12 dan Emiliano Martinez mengenakan nomor 26.

Kiper terakhir yang mengenakan nomor punggung satu di Arsenal adalah Wozjiech Szczesny. Namun, kiper asal Polandia itu meninggalkan Emirates Stadium sebagai pinjaman sejak 2015, sebelum pindah ke Juventus pada bursa transfer musim panas 2017.

Chelsea

20150723-Pertandingan-Persahabatan-USA-Chelsea-New-York-Red-Bulls4
Penyerang Chelsea, Loic Remy (Kanan) melakukan selebrasi bersama Oscar usai mencetak gol pada International Champions Cup 2015 di Red Bull Arena, Kamis (23/7/2015). New York Red Bulls menang atas Chelsea dengan skor 4-2. (AFP PHOTO/JEWEL SAMAD)

Terdapat dua nomor punggung bersejarah yang tidak terpakai di Chelsea musim ini. Nomor tersebut adalah delapan dan 25.

Nomor punggung delapan di Chelsea identik dengan Frank Lampard. Setelah Lampard pergi, nomor tersebut menjadi milik Oscar. Namun, nomor itu kembali tidak bertuan sejak Oscar pindah ke Liga China.

Sementara itu, nomor punggung 25 tidak tersentuh sejak Gianfranco Zola meninggalkan Chelsea pada 2003. Padahal, The Blues tidak memensiunkan nomor tersebut.

Manchester United

MU vs Watford
Gelandang Manchester United, Memphis Depay, mengambil tendangan bebas saat melawan Watford. Kini poin MU dengan City yang ada di posisi keempat sama, namun City masih menyisakan satu pertandingan. (Reuters/Andrew Yates)

Manchester United memiliki sejarah panjang dengan nomor punggung tujuh. Para pemain legendaris The Red Devils seperti George Best, Eric Cantona, David Beckham, dan Cristiano Ronaldo mengenakan nomor tersebut selama di Old Trafford.

Akan tetapi, tuah nomor punggung tujuh seolah menghilang sejak Ronaldo hengkang ke Real Madrid pada 2009. Setelah itu, nomor punggung tersebut dikenakan para pemain yang gagal bersinar, yaitu Michael Owen, Antonio Valencia, Memphis Depay, dan Angel di Maria.

Di antara para pemain tersebut, hanya Valencia yang masih berseragam Manchester United. Namun, kini pemain asal itu mengganti nomor punggung menjadi 25.

Liverpool

Steven Gerrard
Kapten Liverpool Steven Gerrard (AFP/Paul Ellis)

Sebagian klub memensiunkan nomor punggung yang identik dengan pemain legendarisnya. Namun, Liverpool tidak melakukan hal yang sama dengan nomor delapan yang identik dengan Steven Gerrard.

Sempat tidak bertuan selama beberapa musim, nomor tersebut akan segera kembali beraksi. Petinggi Liverpool memutuskan akan memberi nomor tersebut kepada Naby Keita.

Akan tetapi, Keita baru akan bergabung dengan Liverpool pada bursa transfer musim panas 2017. Alhasil, nomor punggung delapan tidak terpakai sepanjang musim 2017-2018.

Manchester City

Foto Terbaik Liga Inggris
7. Bek Manchester City, Aleksandar Kolarov, melakukan selebrasi usai membobol gawang Bournemouth pada laga Liga Premier Inggris di Stadion Vitality, Inggris, Sabtu (2/4/2016). Bournemouth takluk 0-4 dari Man City. (AFP/Glyn Kirk)

Para pemain Manchester City lebih memilih untuk mengenakan nomor punggung yang tidak lazim pada musim 2017-2018. Benjamin Mendy mengenakan nomor punggung 22, Kevin De Bruyne mengenakan nomor 17, sedangkan Gabriel Jesus nyaman dengan nomor 33.

Hal tersebut membuat nomor punggung yang lebih tradisional yaitu enam, sembilan, dan 11 tidak bertuan. Padahal, pemilik sebelumnya nomor-nomor itu telah hengkang.

Akan tetapi, beberapa pemain ditengarai akan berganti nomor pada musim depan. Hal itu telah terjadi musim ini saat John Stones menanggalkan nomor punggung 24 dan berganti menjadi lima pada awal musim ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya