Persib Terpuruk, Mitra Kukar Siap Curi Poin

Persib Bandung tidak pernah menang dalam delapan pertandingan terakhir dalam kompetisi Liga 1.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 27 Okt 2017, 12:30 WIB
Diterbitkan 27 Okt 2017, 12:30 WIB
Bek Mitra Kukar, Syaiful Ramadhan (Liputan6.com / Kukuh Saokani)
Bek Mitra Kukar, Syaiful Ramadhan bertekad curi poin di markas Persib Bandung (Liputan6.com / Kukuh Saokani)

Liputan6.com, Bandung - Mitra Kukar cukup percaya diri untuk bisa mencuri poin di kandang Persib Bandung saat keduanya bertemu dalam laga lanjutan kompetisi Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat (27/10/2017).

Bek Mitra Kukar, Syaiful Ramadhan, mengatakan hasil negatif yang dialami sang lawan bakal dimanfaatkan rekan-rekannya agar bisa meraih target satu poin.

Seperti diketahui, Persib Bandung tidak pernah menang dalam delapan pertandingan terakhir di kompetisi Liga 1. Bahkan, lima laga mereka di kandang sendiri berakhir imbang.

"Untuk kami pemain, akan bermain sebaik mungkin dengan kondisi Persib yang sering seri. Insyaallah kami minimal satu poin," kata Syaiful.

Syaiful menegaskan perjuangan untuk mendapatkan satu poin dipastikan bakal berjalan berat. Ia menjelaskan, diperlukan kerja keras dan kewaspadaan tinggi lantaran motivasi skuat Maung Bandung kini sedang berlipat.

"Persib otomatis akan semangat karena beberapa pertandingan ini cuma dapat satu poin di kandang. Mungkin mereka mau memberi kemenangan buat bobotoh, mungkin mereka akan tampil maksimal dan penuh semangat di pertandingan."

"Yang jelas buat pertandingan Alhamdulillah kekuatan tim Mitra Kukar sudah full dan pemain sudah siap untuk menghadapi Persib," ucapnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya