Paul Pogba Punya Alasan Tolak Real Madrid

Paul Pogba memiliki alasan menolak Real Madrid demi bergabung Manchester United.

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 13 Des 2017, 01:23 WIB
Diterbitkan 13 Des 2017, 01:23 WIB
Liga Champions, Manchester United, CSKA Moscow
Gelandang Manchester United, Paul Pogba, mengikiuti sesi latihan jelang laga Liga Champions di Manchester, Senin (4/12/2017). Manchester United akan berhadapan dengan CSKA Moscow. (AFP/Paul Ellis)

Jakarta Paul Pogba memiliki alasan menolak Real Madrid demi bergabung Manchester United. Pogba mengatakan selalu mempunyai hasrat bermain di Manchester United.

Pogba menjadi pemain sepak bola termahal di dunia ketika bergabung lagi dengan Manchester United dari Juventus dengan harga tarnsfer 89 juta pound pada Agustus 2016. Padahal empat tahun sebelumnya, Pogba meninggalkan Old Trafford untuk Juventus dengan status bebas transfer.

Selain mendapatkan predikat pemain termahal di dunia, yang kemudian dikalahkan oleh Neymar, Pogba mengaku kembali ke Old Trafford karena masih merasakan cinta terhadap klub Inggris tersebut. Ia bahkan menyebut telah menolak Real Madrid demi kembali ke Manchester United.

"Sejujurnya, Real Madrid datang kepada saya dan saya sempat berpikir untuk ke sana. Saat itu saya juga berpikir untuk ke Manchester United," ujar Pogba seperti dikutip dari Daily Mail.

"Namun, saya selalu memiliki tim ini di dalam hati saya. Hati saya mengatakan untuk kembali ke sini, saya tidak tahu mengapa, dan saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Namun, saya melakukannya, dan saya tidak menyesal. Saya tidak pernah menyesali apa yang menjadi pilihan saya," lanjutnya.

Ketika kembali ke Manchester United, Pogba harus melepaskan kemungkinan bermain di Liga Champions karena The Red Devils hanya finis di posisi kelima dalam klasemen Premier League. Namun, saat itu Manchester United berhasil menjuarai Liga Europa.

"Itulah yang kami harapkan, kembali ke Liga Champions dan memenangi beberapa trofi. Tentu saja tujuan utama adalah menjuarai Premier League. Sayang itu tidak terjadi, tapi kami memenangi trofi lainnya, jadi saya tetap senang," ujar Pogba.

"Saya kembali untuk sebuah alasan, hanya mengembalikan Manchester United ke tempat di mana mereka seharusnya. Saya yakin kami bisa melakukannya, jadi saya akan mengerahkan yang terbaik hingga kami mencapainya," lanjut pemain asal Prancis itu.

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya