Sikap Lionel Messi Untungkan MU?

Perkembangan terbaru bisa menumbuhkan harapan baru Griezmann bisa pindah ke MU

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 15 Des 2017, 21:30 WIB
Diterbitkan 15 Des 2017, 21:30 WIB
Pemain Barcelona, Lionel Messi di Liga Champions
Ekspresi Lionel Messi saat melawan Juentus pada laga grup D Liga Champions di Allianz Stadium, Turin, (22/11/2017). Barcelona dan Juventus bermain imbang 0-0. (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Jakarta Kabar baik menghampiri Manchester United (MU) terkait keinginan mereka merekrut Antoine Griezmann. Bintang Atletico Madrid itu bisa hijrah ke Old Trafford menyusul sikap ragu yang ditunjukkan Barcelona.

Seperti diketahui, Griezmann sebelumnya santer diberitakan bakal pindah ke Barcelona. Klub raksasa Liga Spanyol ini ingin merekrut pemain asal Perancis tersebut, untuk memperkuat lini depan mereka.

Namun, sebetulnya MU selalu dikaitkan dengan Griezmann. Musim lalu MU sebenarnya siap membayar mahal transfer Griezmann ke Atletico Madrid, tapi batal karena mereka justru mendapatkan Paul Pogba.

Belakangan, rencana transfer Griezmann ke Barcelona juga bisa gagal. Pasalnya, kedatangan Griezmann bisa dihalangi oleh Lionel Messi.

Don Balon mengklaim, pemain Argentina itu bisa memiliki keputusan akhir apakah Griezmann bisa masuk atau tidak? Kabarnya, jika Messi menginginkannya itu berarti Luis Suarez bakal kehilangan tempat.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Lakukan Pembicaraan

Antoine Griezmann sempat menolak pinangan Manchester United. (AFP/Ian Kington)

Messi dan Suarez sudah menjelma menjadi pasangan yang hebat selama beberapa musim terakhir. Dan, sepertinya kedua pemain tersebut tidak menginginkan kemitraan itu berakhir.

Situasi ini sepertinya bisa dimanfaatkan MU. Laporan sebelumnya bahkan mengatakan, MU telah melakukan pembicaraan dengan dia baru-baru ini.


Kekuatan Baru

Bintang Atletico Madrid Antoine Griezmann. (AFP/Gabriel Bouys)

Perkembangan terbaru ini berarti masih ada harapan Griezmann berakhir di Old Trafford. Pasalnya, MU membutuhkan lebih banyak kekuatan baru di lini depan.

Apalagi, penampilan Romelu Lukaku belum juga meyakinkan. Sementara Zlatan Ibrahimovic yang menua belum banyak mendapat dampak sejak kembali dari cedera panjang.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya